Buku Value Proposition Design - Karya Alex Osterwalder, Yves Pigneur, Greg Bernada, Alan Smith
s
Book 5

Value Proposition Design

Reviews (0 / 5)

by Alex Osterwalder ,   Yves Pigneur ,   Greg Bernada ,   Alan Smith

About this edition
Memulai suatu bisnis memang tidak mudah, namun bukan berarti mempunyai bisnis adalah hal yang mustahil untuk dilakukan. Kita dapat menjadi pebisnis muda walaupun memiliki pengalaman yang belum banyak. Tidak jarang juga nih kita yang memang masih muda suka banyak banget ide bisnis di kepala kita. Namun bingung banget bagaimana cara menyalurkan ide bisnis yang kita punya. Logikanya memang membayangkan itu mudah, namun membuatnya jadi nyata itu yang sulit. Tenang, buku "Value Proposition Design" akan membantu Anda dalam merealisasikan ide bisnis! Buku ini ditulis oleh Alexander Osterwalder yang dibantu oleh lebih dari 60 orang yang sebelumnya terpilih untuk baca naskah dari buku ini sebelum diterbitkan. 60 orang tersebut ikut berkontribusi mengulas ide buku, mengoreksi, dan 'membetulkan' kekurangan yang ada di buku ini. Keren! Buku ini membahas 3 alat bantu yang bantu mengeksekusi ide bisnis. Paulina Dewanti, Editor Elex Media Komputindo, menjelaskan dalam buku Value Proposition Design disebutkan ada 3 alat bantu dalam merealisasikan ide bisnis yang kita punya. Pertama adalah Kanvas Model Bisnis, yang mana ini bisa menciptakan nilai yang pas untuk konsumen atau target pasar kita, girls. Kedua, ada Lingkungan Model Bisnis yang bantu kita mengerti konteks tempat kita menciptakan nilai bagi pelanggan. Dan yang ketiga adalah Kanvas Proposisi Nilai yang bantu kita mendesain dan menguji proposisi nilai tentang apa yang pelanggan inginkan. Tidak ketinggalan juga soal bagaimana kita harus terus berevolusi dan berinovasi agar bisnis kita bisa tetap relevan dengan tren yang terjadi saat ini. Itu hanya penjelasan singkat soal cara merealisasikan ide bisnis, untuk mengetahui cara mengembangkan bisnis secara lengkap Anda bisa membaca buku ini yang bisa Anda dapatkan di Gramedia! Sinopsis Cara menciptakan produk dan jasa yang diinginkan pelanggan, mulailah dengan"¦ Value Proposition Design. Value Proposition Design akan membantu Anda untuk sukses dalam: 1. Memahami pola dari penciptaan nilai Susun informasi mengenai apa yang diinginkan pelanggan secara sederhana, sehingga pola penciptaan nilai dapat terlihat dengan mudah. Hasilnya, Anda akan merancang proposisi nilai dan model bisnis menguntungkan yang secara langsung tertuju pada tugas, kesulitan, dan keuntungan pelanggan Anda yang paling mendesak dan penting. 2. Memberdayakan pengalaman dan kemampuan tim Anda Perlengkapi tim Anda dengan bahasa bersama untuk menghadapi percakapan yang tak jelas ujung pangkalnya. Jadikan percakapan lebih strategis, latih kreativitas, dan jadikan semuanya beriringan. Hal ini akan membuat rapat menjadi lebih menyenangkan, penuh semangat, dan menciptakan hasil yang dapat ditindaklanjuti. Bukan sekadar teknologi, produk, dan fitur, tetapi juga lebih menuju kepada PENCIPTAAN NILAI bagi PELANGGAN dan BISNIS ANDA.
Details

Similar Books