Buku Upsus Pajale, Upaya Khusus (Upsus) Peningkatan Produksi Komo - Karya Tim Upsus Pajale (2015-2017); Fak Pertanian Ugm
s
Book 5

Upsus Pajale, Upaya Khusus (Upsus) Peningkatan Produksi Komo

Reviews (0 / 5)

by Tim Upsus Pajale (2015-2017); Fak. Pertanian Ugm

About this edition
Deskripsi Buku Upsus Pajale ini adalah buku yang berisikan Upaya Khusus untuk meningkatkan produksi komoditas Padi, Jagung dan Kedelai. Peningkatan ini dilakukan melalui penerapan teknologi untuk mendukung pencapaian swasembada pangan. Buku ini dirangkai oleh para mahasiswa yang membentuk tim khusus dari Fakultas Pertanian Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta. Pangan merupakan kebutuhan dasar manusia paling utama. Namun kecukupan pangan dari produksi dalam negeri hampir belum pernah tercapai secara meyakinkan. Buku ini hadir sebagai upaya mewujudkan kedaulatan dan ketahanan pangan. Kementerian Pertanian menjabarkan melalui kebijakan pembangunan pertanian dalam program "Swasembada Padi, Jagung, dan Kedelai" dan menggandeng perguruan tinggi mitra antara lain UGM untuk menerjunkan dosen dan alumni atau mahasiswa selama 6 bulan (2015) atau 3 bulan (2016 dan 2017) di Jawa Tengah dan DIY. Pelaksanaan Upsus Pajale, yang berlangsung sejak tahun 2015 membuktikan kenaikan tajam luas tanam padi. Strategi utama yang dicapai antara lain melalui peningkatan ketersediaan dan pemanfaatan lahan, peningkatan infrastruktur dan sarana, serta pengembangan dan perluasan pertanian benih atau bibit. Program UPSUS Pajale Kementerian Pertanian juga berhasil mengantisipasi kegagalan panen atau puso yang disebabkan oleh bencana kekeringan yang melanda sejumlah lahan di Indonesia. Informasi lain : Deskripsi fisik : 16 x 23 cm, 320 halaman Weight : 0.416 kg ISBN : 9786237267195 Pengarang : Tim Upsus Pajale (Fak. Pertanian UGM) Penerbitan : Yogyakarta: Andi Offset, 2019 Bahasa : Indonesia Subjek : Pertanian Bentuk Karya : Bukan fiksi Status : Aktif
Details

Similar Books