Buku Undang2 Pengampunan Pajak Edisi Terbaru - Karya Fokusindo Mandiri
s
Book 5

Undang2 Pengampunan Pajak Edisi Terbaru

Reviews (0 / 5)

by Fokusindo Mandiri

About this edition
Undang-Undang Pengampunan Pajak adalah Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2016 tentang Pengampunan Pajak. Pengampunan Pajak adalah penghapusan pajak yang seharusnya terutang, tidak dikenai sanksi administrasi perpajakan dan sanksi pidana di bidang perpajakan, dengan cara mengungkap Harta dan membayar Uang Tebusan sebagaimana diatur dalam Undang-Undang Pengampunan Pajak. Wajib Pajak adalah orang pribadi atau badan yang mempunyai hak dan kewajiban perpajakan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan di bidang perpajakan. Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2016 tentang Pengampunan Pajak merupakan sebuah regulasi dari pemerintah sebagai bagian dari peningkatan penerimaan pajak di Indonesia. Pengampunan pajak dinilai memiliki berbagai kekurangan yang mencederai nilai keadilan dan konstitusionalitas. Pengujian undang-undang yang telah diputus oleh Mahkamah Konstitusi dengan Putusan Nomor 63/PUU-XIV/2016 dan memperkuat undang-undang a quo untuk tetap berlaku di Indonesia. Putusan ini dinilai tidak sejalan dengan fakta sosial dan hukum yang terjadi di masyarakat. Munculnya kebijakan pengampunan pajak melalui Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2016 tentang Pengampunan Pajak diharapkan dapat meningkatkan subjek pajak maupun objek pajak. Didalam buku ini disertakan juga mengenai : 1) undang-undang republik indonesia nomor 11 tahun 2016, tentang pengampunan pajak. 2) pengaturan menteri keuangan RI nomor 118/pmk.03/2016, tentang pelaksanaan undang-undang r.i no.11 tahun 2016, tentang pengampunan pajak. 3) peraturan menteri keuangan RI nomor 119/pmk.08/2016, tentang tata cara pengalihan harta wajib pajak ke dalam wilayah nkri dan penempatan pada instrumen investasi di pasar keuangan dalam rangka pengampunan pajak.
Details
  • Jumlah Halaman

    176

    Penerbit

    Fokusindo Mandiri

  • Tanggal Terbit

    13 Nov, 2016

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786027532939

Similar Books