Buku Tutorial Ibadah Haji Dan Umrah For Kids - Karya Nurhayati Pujiastuti
s
Book 5

Tutorial Ibadah Haji Dan Umrah For Kids

Reviews (0 / 5)

by Nurhayati Pujiastuti

About this edition
Haji merupakan rukun islam ke 5, sehingga anak-anak perlu dikenalkan sejak dini. Dengan pengenalan sejak dini terhadap nilai-nilai Islam dan aplikasinya sehingga anak-anak tidak hanya hafal urutan rukun Islam tetapi anak-anak juga mengerti dan tahu bagaimana aplikasinya dalam kegiatan. Syahadat, Sholat, Zakat, dan Puasa merupakan Rukun Islam yang dikenalkan dan diajarkan kepada anak-anak. Nah, pergi haji ke baitullah adalah rukun islam yg ke-5 yang mesti anak-anak tahu. Biasanya kita sebagai orangtua dapat menceritakan sejarah hingga hikmahnya naik haji. Agar anak-anak tahu ajaran dari Nabi Ibrahim AS ini syarat dengan nilai positif. Dalam kegiatan itu kita belajar kesetiaan, kesabaran, pengorbanan dan keikhlasan yang ada di dalam kisahnya. Beberapa manfaat dari Kegiatan Pelatihan Manasik ini diantaranya yaitu dapat meningkatkan pemahaman dan keterampilan peserta didik terhadap ibadah haji, memotivasi anak untuk menyempurnakan rukun Islam (ibadah Haji), meningkatkan pemahaman dan keterampilan serta memotivasi masyarakat. Sinopsis Horeee, Hari Raya Kurban datang lagi. Banyak penjual kambing, domba, juga sapi di mana-mana. Kakek, Nenek, juga saudara ada yang pergi Haji pada bulan ini. Haji ke Mekah, rukun Islam yang kelima memang diadakan pada bulan Dzulhijjah. Ada haji, dan umrah? Duh, apa bedanya, ya? Kan sama-sama pergi ke Mekah? Kan sama-sama naik pesawat? Yuk, kita cari tahu di dalam buku ini. Detail Produk Penulis: Nurhayati Pujiastuti Penerbit: Ziyad Books ISBN: 9786023173853 Terbit: 17 November 2017 Halaman: 64 Halaman Lebar: 16.5 cm Berat: 0.115 kg
Details
  • Jumlah Halaman

    64

    Penerbit

    Ziyad Books

  • Tanggal Terbit

    16 Nov, 2017

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786023173853

Similar Books