Buku Trubus Mclip: 29 Teknik Urban Farming - Karya Eny Pujiastuti
s
Book 5

Trubus Mclip: 29 Teknik Urban Farming

Reviews (0 / 5)

by Eny Pujiastuti

About this edition
Beberapa teknologi budidaya dapat diterapkan dalam ber-urban farming seperti teknik hidroponik, aquaponik, vertikultur, atau menggunakan wadah pot (polibag). Pemilihan teknik penanaman dapat disesuaikan dengan kebutuhan. Bagi yang menginginkan penanaman mudah dan murah dapat menerapkan vertikultur atau penanaman di pot (polibag). Bagi yang menyukai tantangan dapat memilih teknik hidroponik atau aquaponik. Lebih jauh tentang urban farming dan inovasi teknologinya terangkum dalam buku ini. Urban Farming, atau bisa juga dikenal dengan sistem pertanian ala kaum urban merupakan teknologi pertanian yang saat ini banyak diminati. Masyarakat urban sendiri merupakan masyarakat perkotaan yang bermigrasi dari desa atau daerah masing-masing untuk bekerja dan hidup di kota. Membaca buku ini seperti mendapatkan paket lengkap dimana pembaca mampu mengetahui berbagai macam jenis-jenis teknologi urban farming yang saat ini banyak dikembangkan. Tampilan buku yang colourful serta ilustrasi penjelasan tiap bab yang langsung didokumentasikan dari para pelaku dan pengembang teknik urban farming, menjadi daya tarik visual tersendiri bagi para pembacanya. Buku pertanian ini juga bisa menjadi andalan pembaca yang jenuh dengan tampilan desain cover buku pertanian yang selama ini sangat monoton dan isi buku yang cenderung hitam putih. Buku berisi kumpulan cerita dan kisah-kisah sukses dari orang-orang yang berhasil mengembangkan teknologi urban farming, baik teknik penanaman menggunakan pot dan polybag, hidroponik, akuakultur, dan aquaponik.
Details
  • Jumlah Halaman

    144

    Penerbit

    Trubus Swadaya

  • Tanggal Terbit

    02 Aug, 2017

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786029407358

Similar Books