Buku Tokekhiks Dar!!! - Karya Stella Ernes
s
Book 5

Tokekhiks Dar!!!

Reviews (0 / 5)

by Stella Ernes

About this edition
Suatu malam Beri kedatangan tamu, Kriki dan Kriket si jangkrik pemusik. Seharian mereka berkeliling hutan sehingga sekarang Kriki dan Kriket kelelahan. Mereka ingin bermalam di pohon yang Beri tempati. Beri menyambut mereka dengan hangat dan mempersilakan kedua tamunya untuk bermalam. Beri mengucapkan selamat malam pada Kriki dan Kriket. Kemudian, dia naik ke dahan untuk tidur. Beri hampir tertidur pulas, tapi tiba-tiba dia terlonjak kaget. Ada suara berisik dari bawah. Siapa sih yang membuat keributan? TET"¦ TEEEETTTT!! DUNG"¦ BANG!!!! Ternyata Kriki dan Kriket sedang asyik bermain musik. Mereka bermain terompet dan memukul gendang dengan semangat! " Tokekhiks! Tokekhiks! Bunyi apa itu yang mengganggu tidur para penghuni hutan? Aduh! Ke mana perginya kesepuluh anak semut? Kok tidak kelihatan, ya? Bersembunyi di mana mereka? Ibu Semut cemas bukan main. Apa? Bagaimana mungkin Siput dinobatkan sebagai hewat terkuat? Ya ampun! Gigi Jerapah copot! Ke mana dia harus mencari gigi pengganti? Mau tahu jawabannya? Kita cari di dalam buku ini, yuk! Masih ada cerita-cerita seru lainnya dari para penghuni hutan. Delapan kisah dalam buku ini menceritakan tentang hewan-hewan yang lucu dan unik, seperti kupu-kupu dari kota, Wempi si cacing kecil, anak-anak semut, siput yang lamban, Toki si tokek yang cegukan, jangkrik pemusik, tupai yang suka menolong, dan sebagainya. Anak-anak akan menyukainya karena cerita yang menarik dan ilustrasi yang cantik.
Details
  • Jumlah Halaman

    0

    Penerbit

    Bhuana Ilmu Populer

  • Tanggal Terbit

    13 Aug, 2014

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

Similar Books