Buku To Be A Better Being Mendengar Lebih Baik - Karya Komite Pusat Pgpkt
s
Book 5

To Be A Better Being Mendengar Lebih Baik

Reviews (0 / 5)

by Komite Pusat Pgpkt

About this edition
Gangguan pendengaran mengakibatkan anak sekolah sulit menerima pelajaran, produktivitas menurun dan biaya hidup tinggi. Ini dikarenakan, telinga mempunyai peranan yang besar dalam kehidupan sehari-hari. Menurut kajian, mendengar dapat menyerap 20% informasi, lebih besar dibanding membaca yang hanya menyerap 10% informasi. Mengingat pentingnya masalah ini, beberapa Negara di Asia Tenggara termasuk Indonesia, menyepakati tanggal 3 Maret sebagai peringatan Hari Kesehatan Telinga dan Pendengaran (HKTP). Guna mengatasi gangguan pendengaran dan ketulian di Indonesia, dilakukan upaya promotif, preventif serta memberikan pelayanan kesehatan indera pendengaran yang optimal sebagai upaya kuratif dan rehabilitatif. Untuk itu diperlukan kerjasama dari berbagai pihak di antaranya dokter, perawat, tenaga kesehatan (asisten audiologi, audiometris), terapis wicara, pendidik, teknisi, serta masyarakat pada umumnya. Menkes menambahkan, untuk menanggulangi gangguan pendengaran dan ketulian Kementerian Kesehatan telah menyusun Rencana Strategi Nasional Penanggulangan Gangguan Pendengaran dan Ketulian. Strategi pertama adalah membentuk Komite Nasional Penanggulangan Gangguan Pendengaran dan Ketulian (Komnas PGPKT). Jalan panjang perjuangan tidak akan pernah sunyi selama kita masih diterangi tujuan dan maksud baik. Selalu ada langkah yang mengiringi perjuangan mulia menuju kebaikan bersama. Merangkum kisah-kisah dokter THT di seluruh penjuru negeri, To be a Better Being: Mendengar Lebih Baik menjadi bukti pengabdian dan cinta kasih mereka dalam meningkatkan kualitas pendengaran masyarakat Indonesia tanpa terkecuali. Buku ini merupakan wujud bakti Komite Pusat Penanggulangan Gangguan Pendengaran dan Ketulian terhadap peningkatan kualitas kesehatan manusia, terutama indra pendengaran. Tidak hanya merangkum kisah perjuangan bayi yang lahir tuli, tetapi juga mengulas mereka yang berada dalam risiko kerusakan pendengaran dan perjuangan lansia agar hidup lebih baik.
Details
  • Jumlah Halaman

    316

    Penerbit

    Kompas Penerbit Buku

  • Tanggal Terbit

    21 Nov, 2022

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786233467117

Similar Books