Buku The Vantastic Vusya Apa Saja Yang Ada Di Alam Semesta? - Karya Faza Meonk
s
Book 5

The Vantastic Vusya Apa Saja Yang Ada Di Alam Semesta?

Reviews (0 / 5)

by Faza Meonk

About this edition
Apakah benar Bekasi menjadi salah satu di antara miliaran planet di alam semesta? Tapi kalau kamu penasaran akan hal itu, tentu tidak akan menemukan jawabannya di dalam buku ini. Karena di buku ini kamu akan menemukan jawaban dari pertanyaan seperti, "Bagaimana alam semesta terbentuk?", "Berapa luas alam semesta?", hingga "Apakah ada kehidupan di planet?", serta berbagai pertanyaan lainnya seputar ALAM SEMESTA yang tentu sangat membuat penasaran. Ayo, cari tahu jawabannya bersama The Vantastic Vusya! Matahari, bulan, bintang-bintang, dan Bumi tempat kita tinggal adalah bagian dari alam semesta yang sangat luas. Hingga saat ini alam semesta masih terus mengembang dan miliaran planet serta galaksi baru bermunculan. Namun, bagaimanakah alam semesta terbentuk? Tidak ada yang tahu pasti bagaimana awal mula alam semesta terbentuk. Namun, ada banyak teori yang dapat menjelaskan tentang bagaimana terbentuknya alam semesta. Teori yang paling umum kita kenal adalah teori Big Bang atau teori ledakan dahsyat. Menurut teori Big Bang, alam semesta terbentuk pada masa Planck saat semua energi, massa, dan materi berkumpul menjadi satu titik. Kemudian titik tersebut terus mengembang hingga membuat ledakan dahsyat. Dari ledakan itu, semua materi dan energi terlepas dan kemudian membentuk alam semesta. Para ahli di NASA, Badan Penerbangan dan Antariksa Amerika Serikat, mengatakan bahwa alam semesta sudah terbentuk sejak 13,7 miliar tahun lalu. Selling Point: Komik pendidikan dengan kisah-kisah seru dan kocak Vusya bersama Nyonyol!
Details
  • Jumlah Halaman

    128

    Penerbit

    Elex Media Komputindo

  • Tanggal Terbit

    20 Jul, 2023

    Penulis
    Faza Meonk
  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786230048463

Similar Books