Buku The Inspiration Of Two Umars - Karya MOHAMAD MUFID, M PD I
s
Book 5

The Inspiration Of Two Umars

Reviews (0 / 5)

by MOHAMAD MUFID, M. PD.I

About this edition
Buku The Inspiration Of Two Umars adalah sebuah buku yang mengisahkan tentang kisah dua tokoh bernama Umar dalam sejarah Islam. Dua tokoh Umar itu antara lain Umar bin Khattab dan Umar bin Abdul Aziz. Buku ini memuat kisah keduanya dengan lengkap sehingga dapat Anda jadikan suri tauladan dalam menjalani kehidupan sehari-hari. Sinopsis buku Menjadi seorang pemimpin bukanlah sesuatu yang mudah. Hati ini karena mereka harus mempunyai sikap jujur, adil, bertanggung jawab, dan bijaksana. Mengapa sikap-sikap tersebut penting? Sebagaimana kita ketahui bersama, semakin banyak kekuasaan di tangan seseorang, semakin banyak godaan yang menyilaukan. Salah satu contoh yang mudah kita temukan adalah korupsi. Buku ini mengajak Anda untuk mengenal berbagai jenis korupsi dalam pandangan Islam. Selain itu, Anda akan diajak untuk mengenal lebih dekat dengan sosok dua Umar, yaitu Umar bin Khattab dan Umar bin Abdul Aziz. Kedua Umar ini dikenal sebagai khalifah yang jujur, tegas, adil, dan bijaksana. Anda akan menemukan berbagai kebijakan yang mereka ambil sehingga dapat menjadikan pemerintahan yang terbebas dari korupsi. Meski kisah para khalifah ini sudah terjadi berabad-abad yang lalu, banyak hikmah yang tetap relevan bagi kehidupan kita di era modern ini. Hal ini sebagaimana Albert Einstein katakan, "Sumber pengetahuan utama adalah pengalaman." Informasi lain: Cover: soft cover Tebal: 192 halaman ISBN: 9786023135943 Berat: 0.16 kg Dimensi: 13.5 x 20 cm Kategori: buku agama - Islam
Details
  • Jumlah Halaman

    192

    Penerbit

    Arruzz Media

  • Tanggal Terbit

    30 May, 2021

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786023135943

Similar Books