Buku The Book Of Memotivasi Jiwa - Karya Kinanti Linda R
s
Book 5

The Book Of Memotivasi Jiwa

Reviews (0 / 5)

by Kinanti Linda R.

About this edition
Sayangilah dirimu, sebelum akhirnya kamu menyayangi orang lain. Sebab, bagaimana kamu akan meyakinkan orang lain untuk mencintaimu jika kamu sendiri tidak bisa mencintai dirimu sendiri? Bagi kamu yang masih galau soal mulut nyinyir orang lain. Bagi kamu yang belum dapat menemukan titik positif dirimu sendiri, sehingga kamu sering mengajukan pertanyaan, "Pantaskah aku dicintai?" Bagi kamu yang masih bimbang, ragu, berpura-pura, dan segala hal yang membuatmu tidak nyaman. Ingat, tidak ada satu pun yang dapat melukaimu jika bukan kamu sendiri yang mengizinkan. Tidak ada yang lebih benar kecuali hati nuranimu sendiri, dia yang paling tahu mana yang baik dan buruk bagi hidupmu. Oleh karena itu, kenalilah seperti apa dirimu, sehingga kamu memahami cara menjadi seorang yang baik. Buku The Book of Memotivasi Jiwa: Cara Paling Serius untuk Tetap Waras di Zaman yang Serba Gila karya Kinanti Linda Rahayu akan mengingatkan Anda bahwa hidup terlalu sia-sia jika kita tidak bisa mensyukuri hal yang kita miliki. Buku ini berisi pandangan hidup penulis mengenai kehidupan dari berbagai sudut pandang. Buku ini akan menemani, membimbing, dan membantu Anda untuk berproses menjadi manusia seutuhnya. Manusia berakhlak, bermoral, percaya diri, serta tidak peduli dengan ucapan buruk dari orang lain. Buku The Book of Memotivasi Jiwa: Cara Paling Serius untuk Tetap Waras di Zaman yang Serba Gila menjadi perantara penulis untuk berbagi sudut pandang yang positif dan cara memperbaiki diri menjadi seorang yang lebih baik lagi.
Details
  • Jumlah Halaman

    240

    Penerbit

    Psikologi Corner

  • Tanggal Terbit

    30 Mar, 2022

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786234000917

Similar Books