Buku Terlengkap Kumpulan Lagu Wajib Nasional, Lagu Daerah, Dan Lagu Anak Indonesia - Karya Wildan Bayudi
s
Book 5

Terlengkap Kumpulan Lagu Wajib Nasional, Lagu Daerah, Dan Lagu Anak Indonesia

Reviews (0 / 5)

by Wildan Bayudi

About this edition
Indonesia adalah negara yang terdiri atas beragam suku, bahasa, dan budaya. Keberagaman ini tentunya dapat disatukan dengan semangat nasionalisme yang harus dimiliki oleh setiap warganya. Oleh karena itu, jiwa nasionalisme wajib ditumbuhkan pada anak-anak sebagai generasi penerus bangsa. Lagu nasional adalah lagu yang bertema tentang cinta tanah air dan dikenal masyarakat secara nasional. Lagu kebangsaan diatur dalam Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2009 tentang Bendera, Bahasa, Lambang Negara, dan Lagu Kebangsaan. Sementara lagu nasional adalah lagu yang diciptakan dengan tujuan membangkitkan rasa nasionalisme, cinta negara, patriotik, dan semangat perjuangan. Lagu daerah atau musik daerah atau lagu kedaerahan, adalah lagu atau musik yang berasal dari suatu daerah tertentu dan menjadi populer dinyanyikan baik oleh rakyat daerah tersebut maupun rakyat lainnya. Pada umumnya pencipta lagu daerah ini tidak diketahui lagi pembuat/pengarangnya. Lagu kedaerahan mirip dengan lagu kebangsaan, tetapi statusnya hanya bersifat kedaerahan saja dan ditulis sebagai lagu dari sebuah daerah. Buku ini merupakan kumpulan lagu wajib nasional, daerah, dan lagu anak Indonesia, yang dapat digunakan sebagai salah satu media untuk mengenalkan keberagaman Indonesia kepada mereka, para generasi baru. Dalam penyajiannya, buku ini dilengkapi dengan not balok, not angka, chord, serta biografi para komposer dan pencipta lagu. Buku ini dapat menjadi pegangan yang tepat untuk belajar menyanyi, juga sangat cocok sebagai rujukan bagi para guru musik, siswa, dan siapa saja yang mencintai Indonesia. Informasi Lain ISBN : 9790901391048 Lebar : - Berat : 0,188 kg Tahun terbit : 2019 Penerbit : Laksana Jumlah Halaman : -
Details
  • Jumlah Halaman

    0

    Penerbit

    Laksana

  • Tanggal Terbit

    03 Mar, 2019

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9790901391048

Similar Books