Buku Terapi & Muhasabah Hati: Mengarungi Makna Man ‘Arafa Nafsuhu - Karya Muhammad Muhibbuddin
s
Book 5

Terapi & Muhasabah Hati: Mengarungi Makna Man ‘Arafa Nafsuhu

Reviews (0 / 5)

by Muhammad Muhibbuddin

About this edition
Untuk dapat menentukan kemana langkah perbuatan bermuara, manusia memang dianjurkan mengenali diri sendiri terlebih dahulu. Hal ini agar manusia dapat mengontrol setiap tantangan yang dihadapi dalam hidup. Anjuran mengenali diri sendiri dalam agama sangatlah penting. Imam Al-Ghazali dalam kitabnya berjudul Kimiya' As-Sa'adah menjabarkan, mengenali diri sendiri merupakan kunci untuk mengenali Allah Swt lebih dekat. Mengenali diri sendiri merupakan salah satu jalan mendekat kepada Allah Swt. Orang yang tidak tahu dirinya sendiri, dia tidak mempunyai eksistensi. Akhirnya apa? Dia mudah terombang-ambing oleh situasi yang ada di sekelilingnya. Mudah terseret oleh arus. Ke mana angin berembus, ke sanalah dia menuju. Benar-benar tidak mempunyai prinsip dan pendirian. Hal inilah yang akhirnya menimbulkan budaya oportunis, pengecut, atau pecundang. Ada orang yang mengaku dirinya mukmin, percaya kalau Tuhan ada di mana-mana, selalu mengawasi perilaku dan tindakannya. Tetapi, praktiknya justru suka korupsi, menggarong, dan menilap sehingga Tuhan seolah dianggap tidak ada. Ini jelas membingungkan. Sebab, antara nama dan tanggung jawab benar-benar tidak sinkron, bahkan saling bertentangan. Karena itulah, segera tentukan siapakah dirimu melalui buku ini. Buku ini mengajarkan kepada kita bagaimana mengenali diri kita sendiri, karena ada ungkapan yang menyatakan "Man "˜arafa nafsahu, "˜arafa rabbahu" (Barangsiapa yang mengetahui dirinya, maka akan mengetahui Tuhannya). Dengan membaca buku ini pembaca dapat berlatih muhasabat hati, bagaimana cara untuk mengintropeksi diri kita atas apa yang telah kita lakukan dan tindakan seperti apa yang perlu kita perbaiki untuk masa depan yang lebih baik. .
Details
  • Jumlah Halaman

    228

    Penerbit

    Mueeza

  • Tanggal Terbit

    06 Jan, 2020

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786232440890

Similar Books