Buku #Tentangdiaku 2 - Karya Hani Widiani
s
Book 5

#Tentangdiaku 2

Reviews (0 / 5)

by Hani Widiani

About this edition
Buku #Tentangdiaku 2 ini berisi cerita tentang catatan harian seorang perempuan bernama Hani yang sering dipanggil HonHon, dan si 'dia'-nya Hani yang bernama Damar atau DamDam. Kisahnya sendiri berputar sekitar pertemuan pertama mereka saat OSPEK berlanjut sampai persahabatan mereka hingga lulus kuliah. Ilustrasinya dalam buku ini imut. Kisahnya pun manis. Diselingi dengan dialog-dialog yang terkadang bikin baper dan senyum-senyum sendiri. Tidak butuh waktu lama untuk membaca buku ini, karena berisi lebih banyak ilustrasi daripada narasinya. Sinopsis Aku tidak tahu kabar Damar setelah dia mengajakku menikah. Tiba-tiba saja dia menghilang dan sulit dihubungi. Sebenarnya dia dengan sikapnya yang seperti itu tidak mengherankan. Hanya saja, aku merasa bersalah karena belum bisa memberikan jawaban. Menikah bukan prioritas utamaku saat ini. Aku masih punya empat adik yang harus kuperjuangkan masa depannya. Seakan lamaran Damar belum cukup untuk membuatku gamang, muncul sosok laki-laki yang pernah jadi teman masa kecilku. Fatih kembali dan semudah itu akrab dengan orangtua dan adik-adikku. Kembalinya dia tinggal di area kompleks perumahanku membuat hubungan kami dekat. Lalu, dia melontarkan tawaran yang sama yang pernah Damar ajukan kepadaku. Bersamaan dengan itu, Damar kembali ke tanah air untuk membuktikan keseriusannya dalam hubungan kami. Sebenarnya, bagian mana sih yang membuatku belum siap? Menikah, atau memilih salah satu dari Damar atau Fatih?
Details
  • Jumlah Halaman

    212

    Penerbit

    Elex Media Komputindo

  • Tanggal Terbit

    20 Apr, 2020

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786230016783

Similar Books