Buku Telepon Misterius - Karya Riani Suhandi
s
Book 5

Telepon Misterius

Reviews (0 / 5)

by Riani Suhandi

About this edition
Isu mencekam seputar telepon misterius bergaung di koridor-koridor sekolah Tantry. Katanya, sang penelepon mengatakan kapan kau akan meninggal. Awalnya, logika Tantry tak mempercayai hal itu, seperti Anggara. Namun, setelah ia melihat sendiri kecelakaan yang merenggut nyawa sahabatnya, Nania, Tantry berubah pikiran. Pasalnya, Nania mengatakan bahwa sebelumnya ia mendapatkan telepon misterius dan akan meninggal malam itu. "Apa kamu percaya cerita telepon misterius itu, Ang?" tanyaku langsung. Anggara menoleh dan keningnya berkerut. "Maksud kamu?" "Aku rasa kematian Nania ada kaitannya dengan telepon misterius itu, Ang," kataku pelan Kulihat wajah Anggara sedikit terkejut. "Jangan main-main, Tantry Julian." Korban terus berjatuhan. Setelah Nania, beberapa teman sekolah pun mengaku mendapat telepon misterius. Siapa sebenarnya penelepon itu? Terkadang, suara seorang perempuan, tetapi beberapa teman menyebutkan bahwa itu suara laki-laki. Melihat perkembangan situasi tersebut, Anggara akhirnya bersedia terlibat dalam penyelidikan yang digagas oleh Tantry. Bersama mereka mengunjungi Tias, teman Nania untuk mencari informasi. Eh, ternyata, Tias juga mendapat telepon misterius! Tak perlu menunggu lama. Tias ditemukan meninggal dengan bekas cekikan di lehernya. Mendengar berita kematian (lagi), Tantry sangat terpuruk. Di tengah kemurungannya itu, ingatannya melayang ke sosok anak laki-laki dari masa lalunya, Zian. Anak lelaki itu baik pada Tantry, tapi pada orang lain ... yah, emosinya sedikit tidak terkontrol. Tantry dan Anggara sudah terlalu jauh nyemplung. Apakah mereka akan meneruskan penyelidikan atau akan berhenti? Ibu Tantry, Mita, teman Nania, dan Gala, teman Tantry yang sepertinya menaruh hati padanya menyarankan agar mereka berhenti. Bahkan, Gala sangat ngotot agar Tantry tidak melibatkan diri lagi dalam kasus telepon misterius itu.
Details
  • Jumlah Halaman

    0

    Penerbit

    Ping!!!

  • Tanggal Terbit

    22 Sep, 2015

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

Similar Books