Buku Teknologi Kentang Bibit - Karya DR IR YOHANES SETIYO MP DKK
s
Book 5

Teknologi Kentang Bibit

Reviews (0 / 5)

by DR. IR. YOHANES SETIYO MP. DKK

About this edition
Kentang merupakan komoditas yang terbilang memiliki kebutuhan pasar yang tinggi. Hingga akhir 2020, Indonesia masih mengimpor kentang jenis ini 50.000-70.000 ton. Kebutuhan kentang sendiri tentunya karena untuk konsumsi dan industri sebagai salah satu bahan baku. Oleh sebab itu, pengembangan tanaman kentang memiliki prospek baik dan dapat meningkatkan pendapatan petani maupun negara. Hal ini disebabkan jumlah konsumen kentang semakin meningkat, luasnya lahan sesuai untuk tanaman kentang, bibit, dan modal mudah didapatkan, dan keuntungan petani lebih banyak. Buku "Teknologi Kentang Bibit" yang ditulis oleh Yohanes Setiyo ini menyajikan pembahasan mengenai budidaya kentang bibit. Disusun berdasarkan riset mendalam melalui penelitian lapangan dan kajian literatur, membuat isi buku ini sangat kaya dan direkomendasikan bagi para petani. Sinopsis Buku Buku yang disusun berdasarkan hasil riset sejak 2010 sampai 2019 tentang budidaya kentang bibit dan kentang konsumsi di Bali ini membahas secara mendalam standar budidaya kentang bibit kelompok benih induk serta benih dasar. Tujuan utama penulisan buku ini tidak lain adalah menyediakan acuan dalam upaya pengembangan budidaya kentang, baik bagi petani maupun peneliti. Selain hasil penelitian, buku ini juga disusun berdasarkan acuan-acuan pustaka relevan. Oleh karena itu, keseluruhan materi yang dijabarkan di dalamnya, mulai dari standar bibit kentang hingga analisis ekonomi bisnis kentang, semoga dapat memberikan input aktual dan aplikatif kepada para pembaca.
Details

Similar Books