Buku TANTRUM - Karya Adhan Akram
s
Book 5

TANTRUM

Reviews (0 / 5)

by Adhan Akram

About this edition
Tantrum merupakan novel kumpulan puisi yang dilengkapi dengan beberapa gambar yang mengangkat tema kumpulan emosi tentang mimpi buruk, duka, luka, patah hati, kehilangan, dan perpisahan. Novel yang menggambarkan tentang mimpi, keluarga, dan rasa putus asa akan hidup. Pengertian tantrum sendiri merupakan kondisi saat seseorang sedang emosi yang meledak-ledak disertai dengan tangisan, teriakan, atau jeritan. Tantrum biasanya dilakukan oleh anak-anak namun orang dewasa tetap dapat melakukannya karena kita semua, manusia, memiliki emosi dalam diri. Novel ini menyampaikan bahwa tidak semua perasaan yang sedang kita rasakan dapat disampaikan oleh kata-kata, jeritan, tangisan, atau teriakan juga dapat menyampaikan emosi yang terpendam itu. Lebih baik mengungkapkan apa yang dirasa dengan jeritan, tangisan, dan teriakan daripada perasaan itu terus dipendam dan akan menjadi bumerang untuk diri sendiri. Novel ini direkomendasikan untuk dibaca oleh pembaca yang sedang mencari buku puisi yang sesuai dengan kondisi kehidupan. Sinopsis Buku Sekumpulan emosi yang pada akhirnya meluap-luap dari inti bumi. Tentang mimpi buruk, duka dan luka yang kembali menyerang dalam barisan kata-kata. Tantrum merupakan buku puisi karya Adhan Akram. Bait-baitnya mengungkapkan ledakan emosi atas berbagai konflik kehidupan, sekaligus mewakili ribuan rasa yang terpendam. DETAIL Format: Soft Cover Penulis: Adhan Akram Jumlah Halaman: 131 Penerbit: Bhuana Ilmu Populer Tanggal Terbit: 28 Juli 2021 ISBN: 9786230404832 Berat: 0.11 kg Panjang: 15.5 cm Lebar: 11.0 cm Bahasa: Indonesia
Details
  • Jumlah Halaman

    131

    Penerbit

    Bhuana Ilmu Populer

  • Tanggal Terbit

    27 Jul, 2021

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786230405624

Similar Books