Buku Tafsir Al-Qur`An Juz Xxii Juz Wa Man Yaqnut : Al-`Izzah - Karya PROF DR M YUNAN YUSUF
s
Book 5

Tafsir Al-Qur`An Juz Xxii Juz Wa Man Yaqnut : Al-`Izzah

Reviews (0 / 5)

by PROF. DR. M. YUNAN YUSUF

About this edition
Sinopsis Tafsir Al-Qur'an adalah ilmu pengetahuan untuk memahami dan menafsirkan yang bersangkutan dengan Al-Qur'an dan isinya berfungsi sebagai mubayyin (pemberi penjelasan), menjelaskan tentang arti dan kandungan Al-Qur'an, khususnya menyangkut ayat-ayat yang tidak dipahami dan samar artinya. Kebutuhan umat Islam terhadap tafsir Al-Qur'an, sehingga makna-maknanya dapat dipahami secara penuh dan menyeluruh, merupakan hal yang mendasar dalam rangka melaksanakan perintah Allah (Tuhan dalam Islam) sesuai yang dikehendaki-Nya. Tafsir Juz XXII: Fa Man Yaqnut ini diberi judul العِزَّةُ (al-"˜Izzah, Kemuliaan). Secara bahasa, kata al-"˜Izzah terambil dari kata "˜azza - ya`izzu - "˜izzan - wa "˜izzatan - wa "˜azazatan (عز - يعز - عزا - عزة - عزازة). Kata ini mengandung banyak arti, antara lain al-karam (kehormatan), asy-syaraf (kemuliaan), al-quwwah (kekuatan), asy-syiddah (ketegasan). Ungkapan kata al-"˜izzah berkisar pada makna kekuatan, kemuliaan, keutamaan, kemenangan, keberhasilan, dan tidak terkalahkan. Al-Raghib al-Asfahany mendefinisikannya dengan والعزة منزلة شريفة وهي نتيجة معرفة الإنسان بقدر نفسه وإكرامها. Al-"˜Izzah adalah status yang terhormat dan merupakan hasil dari pengetahuan manusia tentang dirinya dan kehormatannya. Kemuliaan sejatinya mahkota kemanusiaan. Tidak ada manusia yang tidak menginginkan kemuliaan. Kemuliaan pada hakikatnya bagian esensial dari manusia yang diciptakan oleh Allah sebagai ciptaan yang termulia. Al-Quran menegaskan bahwa kemuliaan semata-mata milik Allah. Bila seseorang berkemauan kuat memperoleh kemuliaan, seharusnyalah dia senantiasa mendekatkan diri kepada Allah, Sang Pemilik Kemuliaan. Dengan demikian, at-taqarrub ilallah seharusnya menjadi langkah prioritas setiap helaan napas di kehidupan dunia yang fana ini. Tafsir ini mencoba mengurai apa yang harus dilakukan untuk mencapai kemuliaan tersebut. Penulis: Yunan Yusuf Jumlah Halaman: 518 Penerbit: Lentera Hati Tanggal Terbit: 23 Juli 2020 Berat: 0.71 kg ISBN: 9786027720961 Lebar: 16.0 cm Bahasa: Indonesia Panjang: 23.5cm
Details
  • Jumlah Halaman

    518

    Penerbit

    Lentera Hati

  • Tanggal Terbit

    22 Jul, 2020

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786027720961

Similar Books