Buku Surat-Surat Einstein Yang Mengubah Dunia (1879-1955) - Karya Muhammad Muhibbuddin
s
Book 5

Surat-Surat Einstein Yang Mengubah Dunia (1879-1955)

Reviews (0 / 5)

by Muhammad Muhibbuddin

About this edition
Einstein bisa dikatakan sebagai fisikawan yang sangat berpengaruh di abad 20 ini. Hal itu dikarenakan kecerdasan yang dimilikinya dan temuan-temuan yang sampai saat ini masih digunakan. Kecintaan Albert Einstein pada dunia matematika dan fisika sudah terlihat sejak dini dan hal itu sangat terlihat ketika ia mendapatkan nilai matematika paling tinggi dari teman-teman sekelasnya dan itu terjadi selama bertahun-tahun. Bukan hanya itu, pada usia 12 tahun, Albert Einstein diberikan sebuah buku geometri oleh guru les keluarganya yang bernama Max Talmud. Dalam waktu singkat, Albert Einstein sudah dapat menyelesaikan seluruh soal yang ada di buku tersebut. Dan pada usia 14 tahun, ia beranggapan bahwa telah menguasai kalkulus integral dan diferensial. Pada usia 17 tahun, Albert Einstein melanjutkan pendidikannya ke Politeknik Federal Swiss di kota Zurich (saat ini bernama Eidgenössische Technische Hochschule, ETH) dengan tujuan untuk mempelajari ilmu fisika dan matematika. Sinopsis Buku ini mengkaji secara detail mengenai surat-surat Albert Einstein yang berkenaan dengan politik, fisika, matematika, alam semesta, dan juga cinta. Buku ini mencoba memotret sisi lain dari kehidupan Einstein berdasarkan surat-suratnya, termasuk pandangan dan kiprahnya dalam memperjuangan perdamaian dunia dan kemanusiaan. Keterangan Jumlah Halaman : 138 Penerbit : Araska Publisher Tanggal Terbit : 1 Nov 2018 Berat : 0.238 kg ISBN : 9786025805615 Lebar : 14 cm Panjang : 20 cm Bahasa : Indonesia
Details
  • Jumlah Halaman

    138

    Penerbit

    Araska Publisher

  • Tanggal Terbit

    31 Oct, 2018

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786025805615

Similar Books