Buku Smk/Mak Kls. Xi Asesmen B. Indonesia 2 Kur. 13 Ed. Rev - Karya Tim Edi YGI
s
Book 5

Smk/Mak Kls. Xi Asesmen B. Indonesia 2 Kur. 13 Ed. Rev

Reviews (0 / 5)

by Tim Edi YGI

About this edition
Kebutuhan asesmen pembelajaran bahasa Indonesia SMK/MAK yang berkelanjutan dibutuhkan untuk meningkatkan kualitas asesmen itu sendiri. Salah satu penerapannya, melalui tugas autentik pada buku teks siswa yang direlevansikan dengan Kompetensi Dasar (KD) mata pelajaran Bahasa Indonesia. Adapun tujuannya, menjelaskan tugas autentik sebagai asesmen dalam KBM yang diharapkan memenuhi analisis kebutuhan dan asesmen pembelajaran bahasa Indonesia. Pembelajaran bahasa Indonesia pada Kurikulum 2013 yaitu mengimplementasikan empat prinsip yaitu (1) bahasa hendaknya dijadikan sebagai teks, bukan hanya kumpulan kata, (2) penggunaan bahasa merupakan pemilihan bentuk kebahasaan untuk mengungkapkan makna, (3) bahasa bersifat fungsional, yaitu penggunaan bahasa yang tidak pernah lepas konteks karena bentuk bahasa mencerminkan ide, sikap, nilai, dan ideologi penggunanya, dan (4) bahasa sebagai sarana pembentukan kemampuan berpikir manusia. Buku Bahasa Indonesia SMK disusun berdasarkan Kurikulum 2013 Edisi Revisi. Sesuai semangat dasar Kurikulum 2013, buku ini kaya dengan asesmen berbasis AKM (Asesmen Kompetensi Minimum), yang mana berdasarkan kurikulum tersebut, tujuan pembelajaran Bahasa Indonesia diarahkan pada pengembangan kompetensi berbahasa dan bersastra peserta didik melalui kegiatan mendengarkan (listening), membaca (reading), memirsa (viewing), berbicara (speaking), dan menulis (writing). Pengembangan kompetensi ini diharapkan dapat menjadi bekal bagi peserta didik untuk berkomunikasi dalam kehidupan bermasyarakat secara cerdas, santun, dan bermartabat melalui penguasaan, pemahaman, dan keterampilan menggunakan teks, baik lisan maupun tulis. Buku Asesmen Pembelajaran Bahasa Indonesia ini merupakan buku pengayaan untuk muatan pelajaran Bahasa Indonesia. Soal-soal latihan pada buku ini meliputi soal pilihan ganda, soal pilihan ganda kompleks, soal menjodohkan soal isian, dan soal uraian, serta diakhiri dengan karakter survei. Adapun laporan hasil belajar siswa ditentukan dari tiga aspek asesmen yaitu asesmen sikap, asesmen kognitif, dan asesmen psikomotorik. Buku ini dapat digunakan sebagai buku persiapan untuk AKM Nasional dan AKM kelas. Informasi lain ISBN : 9786232571808 Lebar : 20 cm Berat : 0.27 kg Tanggal terbit : 29 Apr 2022 Penerbit : PT Yudhistira Ghalia Indonesia Jumlah halaman : 120
Details
  • Jumlah Halaman

    120

    Penerbit

    Yudhistira

  • Tanggal Terbit

    28 Apr, 2022

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786232571808

Similar Books