Buku Sma/Ma Buku Interaktif Kl.11 Sejarah Indonesia Wajib Smt.1 R - Karya Eny Fatkhur Rohmah, Arin Kusumaningrum, Soma Surya Persada
s
Book 5

Sma/Ma Buku Interaktif Kl.11 Sejarah Indonesia Wajib Smt.1 R

Reviews (0 / 5)

by Eny Fatkhur Rohmah ,   Arin Kusumaningrum ,   Soma Surya Persada

About this edition
Sejarah adalah peristiwa atau kejadian pada masa lalu yang dipelajari dan diselidiki untuk menjadi acuan serta pedoman kehidupan masa mendatang. Menurut etimologi atau asal katanya, sejarah berasal dari bahasa Arab, yakni syajarotun, yang artinya pohon. Dengan demikian, berdasarkan asal katanya, sejarah dapat diartikan sebagai akar, keturunan, asal-usul, riwayat, dan silsilah. Sementara itu, dalam bahasa Inggris, sejarah disebut dengan kata history. Adapun kata history berasal dari bahasa Yunani, yakni istoria, yang artinya ilmu. Sejarah adalah guru kehidupan. Historia magistra vitae nuntia vetustatis (Marcus Tullius Cicero). Seperti pernyataan di atas, sejarah adalah guru kehidupan dan pesan dari masa silam. Banyak hikmah dan pelajaran yang dapat diambil dari sejarah. Hikmah dan pelajaran tersebut dapat menjadi bekal bagi kehidupan pada masa kini dan masa depan. Hikmah dan pelajaran dari sejarah perlu diterapkan agar memberikan manfaat bagi kehidupan. Itulah hakikat belajar sejarah. Lantas, bagaimana cara belajar sejarah yang tepat? Buku Interaktif Sejarah inilah jawabannya. Sesuai dengan namanya, buku ini bersifat interaktif. Di mana letak interaktifnya? Konten-konten digital yang terhubung dengan buku inilah yang menjadikan buku ini sangat interaktif. Konten-konten digital tersebut mengajak Anda menjelajahi peristiwa masa lalu dengan cara lebih menarik. Selanjutnya, Anda akan lebih mudah mengambil hikmah dari setiap peristiwa sejarah. Dari sinilah sejarah dapat menjadi guru kehidupan.
Details

Similar Books