Buku Sma-Ma/Smk-Mak Kl.Xii Prakarya&Kewirausahaan Jl.3 K/13 Rev - Karya Pesanggrahan Guru
s
Book 5

Sma-Ma/Smk-Mak Kl.Xii Prakarya&Kewirausahaan Jl.3 K/13 Rev

Reviews (0 / 5)

by Pesanggrahan Guru

About this edition
Buku ini merupakan buku siswa yang dipersiapkan Pemerintah dalam rangka implementasi Kurikulum 2013. Buku siswa ini disusun dan ditelaah oleh berbagai pihak di bawah koordinasi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, dan dipergunakan dalam tahap awal penerapan Kurikulum 2013. Buku ini merupakan "dokumen hidup" yang senantiasa diperbaiki, diperbaharui, dan dimutakhirkan sesuai dengan dinamika kebutuhan dan perubahan zaman. Kreativitas dan keterampilan peserta didik dalam menghasilkan produk kerajinan, produk rekayasa, produk budidaya, maupun produk pengolahan sudah dilatihkan melalui Mata Pelajaran Prakarya sejak di Sekolah Menengah. Peserta didik telah diperkenalkan pada keragaman teknik untuk menghasilkan produk kerajinan, produk rekayasa, produk budi daya, dan produk pengolahan. Teknik yang dilatihkan dapat dimanfaatkan sesuai dengan potensi dan kearifan lokal yang khas di daerah masing-masing. Peserta didik akan dengan kreatif dan terampil mengembangkan potensi khas daerah. Produk-produk tersebut berpotensi memiliki nilai ekonomi melalui wirausaha. Pada Sekolah Menengah, pembelajaran Prakarya disinergikan dengan kompetensi Kewirausahaan, yaitu dalam Mata Pelajaran Prakarya dan Kewirausahaan. Kewirausahaan merupakan kemampuan yang sangat penting dimiliki untuk dapat berperan di masa depan. Kewirausahaan meliputi pengolahan jiwa, semangat, pengetahuan, potensi kreatif, dan keterampilan. Pada Kelas XII, peserta didik akan menjalankan proses pembelajaran yang lebih ditekankan kepada simulasi berwirausaha dengan memanfaatkan keterampilan, melihat peluang pasar, berpikir kreatif, merancang, memproduksi, mengemas, dan memasarkan dengan orientasi pasar yang lebih luas. Kegiatan pembelajaran juga menekankan kepada kemampuan bekerja di dalam kelompok, sehingga peserta didik memiliki keterampilan untuk bekerja sama. Informasi Lain ISBN : 9786023744886 Lebar : 17,6 cm Berat : 0,35 kg Tahun terbit : 2019 Penerbit : Yrama Widya Jumlah Halaman : 232
Details
  • Jumlah Halaman

    232

    Penerbit

    Yrama Widya

  • Tanggal Terbit

    31 Dec, 2018

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786023744886

Similar Books