Buku Sleep Healing - Karya Vishal Dasani
s
Book 5

Sleep Healing

Reviews (0 / 5)

by Vishal Dasani

About this edition
Diet, olahraga, dan tidur merupakan 3 dasar hidup sehat. Ketiganya memiliki hubungan sangat erat dan saling mempengaruhi satu sama lain. Menjalankan ketiganya merupakan cara terbaik meningkatkan kesehatan fisik, mental, dan emosional." Vishal Dasani, seorang Sleep Educator, mulai memprioritaskan tidur ketika dia mulai mengalami hal-hal negatif akibat tidurnya yang berantakan. Mulai dari insomnia, kenaikan berat badan yang drastis, mood swing yang cukup parah, hingga cedera karena menerapkan olahraga terlalu ketat. Ia mulai menyadari hubungan antara tidur dengan kesehatannya. Kondisi kurang tidur yang berkepanjangan ternyata bisa memicu banyak gangguan sistem kesehatan, dari penurunan sistem imun tubuh, kenaikan berat badan karena tidak terkontrolnya nafsu makan, penurunan tingkat konsentrasi, stres, dan penurunan mood. Buku Sleep Healing ini memberikan pemahaman dasar mengenai pola tidur alami (tanpa bantuan obat-obatan) beserta cara-cara mudah untuk memperbaiki dan meningkatkan kesehatan pola tidur kita. Percayalah, tidur yang cukup akan mempermudah segala hal dan tidur berkualitas akan meningkatkan produktivitas. Berdasarkan survei yang sama, partisipan dari negara Asia Pasifik menyebutkan bahwa stres dan rasa cemas (anxiety) merupakan penyebab terbesar kesulitan tidur. Alasan lainnya seperti lingkungan tidur yang kurang memadai, scrolling media sosial yang berlebihan, dan pasangan tidur yang mengganggu. Hasil survei lain menyebutkan bahwa pandemi Covid-19 telah mempengaruhi kualitas tidur dari 62% orang. Meskipun terjadi peningkatan durasi tidur selama 6 menit dibandingkan tahun sebelumnya, 1 dari 4 responden dari Asia Pasifik merasa tidak puas dengan tidur mereka. Mereka menyebutkan bahwa banyak sekali gangguan yang membuat tidur tidak berkualitas, mulai dari kecemasan masalah keuangan, masalah rumah tangga/keluarga, perubahan rutinitas bekerja (Work from Home) dan sekolah anak (School from Home), takut berolahraga keluar rumah, hingga koneksi Internet yang tidak stabil. Semuanya memicu stres dan kecemasan yang berlebihan.
Details
  • Jumlah Halaman

    160

    Penerbit

    Kawan Pustaka

  • Tanggal Terbit

    01 Jan, 2023

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9789797577070

Similar Books