Buku Sistem Pemasyarakatan Di Indonesia - Karya Prof Dr Bambang Waluyo, S H , M H
s
Book 5

Sistem Pemasyarakatan Di Indonesia

Reviews (0 / 5)

by Prof. Dr. Bambang Waluyo, S.H., M.H.

About this edition
Tulisan dalam buku ini setidaknya mengandung substansi secara historis, sosiologis, yuridis, kepenjaraan, pemasyarakatan, praktik penegakan hukum, dan lain-lain, serta kebijakan hukum pidana dan pelaksanaan pidana. Disadari bersama, sejak dahulu terbit ketentuan-ketentuan dalam rangka perwujudan Sistem Pemasyarakatan bahkan juga pembaruan KUHP, SPPA, dan KUHAP serta Undang-Undang Pemasyarakatan. Materi dinamika kepenjaraan dan pemasyarakatan ini diupayakan memberi gambaran dinamika perkembangan hukum serta penegakan hukum dalam arti luas. Dalam hal ini, konteksnya berupa substansi hukum, struktur hukum, fungsi lembaga-lembaga pembentuk, penentu kebijakan hukum pidana dan pemasyarakatan, serta ius poenale dan ius puniendi. Pemasyarakatan adalah subsistem peradilan pidana yang menyelenggarakan penegakan hukum di bidang perlakuan terhadap Tahanan, Anak, dan Warga Binaan sedangkan Sistem Pemasyarakatan adalah suatu tatanan mengenai arah dan batas serta metode pelaksanaan fungsi Pemasyarakatan secara terpadu (Pasal 1 angka 1 dan 2 UU RI No. 22 Tahun 2022 tentang Pemasyarakatan). Buku ini secara historis, sosiologis, dan yuridis membahas dinamika kepenjaraan dan pemasyarakatan yang menggambarkan perkembangan dan penegakan hukum dalam arti luas meliputi Pidana dan Pemidanaan Periodisasi Lembaga Pemasyarakatan; Narapidana dan Warga Binaan Pemasyarakatan; Sistem Kepenjaraan dan Pemasyarakatan; eksistensi dan fungsi Lembaga Pemasyarakatan; Rutan dan Lapas (khusus); serta Sistem Pemasyarakatan dan problematika pembinaan. Tentang Penulis: Prof. Dr. Bambang Waluyo, S.H., M.H. lahir di Magetan, 12 Juli 1958. Beliau menyelesaikan S-1 di FH UII Yogyakarta, S-2 Hukum STIH Iblam Jakarta, S-3 FH Unhas Makassar. Beliau adalah Guru Besar Hukum Pidana di FH UPNVJ. Jabatan yang pernah ditempati adalah Asisten Umum Jaksa Agung (2003), Kepala Pusdiklat Kejagung RI (2004 dan 2010), Kepala Biro Kepegawaian (2005), Kepala Kejaksaan Tinggi Gorontalo (2009), Direktur HEKSI Jampidum (2010), Kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Tengah, Jaksa Agung Muda Pembinaan (2013-2018), Kepala Badan Pendidikan dan Latihan Kejaksaan RI 2012-2013), Pelaksana Tugas Wakil Jaksa Agung (2016-2017). Informasi Tambahan Tahun Terbit: Cetakan Pertama, Januari 2023
Details

Similar Books