Buku Sistem Fluida: Prinsip Dasar dan Penerapan Mesin Fluida, Sistem Hidrolik, dan Sistem Pneumatik - Karya Harinaldi Budiarso
s
Book 5

Sistem Fluida: Prinsip Dasar dan Penerapan Mesin Fluida, Sistem Hidrolik, dan Sistem Pneumatik

Reviews (0 / 5)

by Harinaldi Budiarso

About this edition
Buku "Sistem Fluida: Prinsip Dasar dan Penerapan Mesin Fluida, Sistem Hidrolik, dan Sistem Pneumatik" ini memberikan dasar-dasar perhitungan dan perancangan berbagai sistem fluida yang terdiri dari mesin-mesin fluida baik mesin-mesin turbo (rotodinamik) maupun mesin-mesin perpindahan positif dan sistem tenaga fluida yang membahas sistem hidrolik serta pneumatik. Buku ini dikembangkan dari modul-modul perkuliahan Sistem Instalasi Fluida yang diberikan di Departemen Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Indonesia yang diasuh oleh para penulis sejak lima tahun terakhir. Buku teks ini disusun dengan mengupayakan suatu ciri khas yaitu dengan pendekatan aplikatif yang langsung disampaikan melalui berbagai contoh soal perhitungan dan perancangan. Hal ini dimaksudkan untuk merangsang mahasiswa agar lebih dapat memahami berbagai cara kerja dan fungsi sistem fluida yang melibatkan berbagai mesin fluida untuk berbagai aplikasi di bidang teknik. Tentu saja, secara umum materi yang disajikan tidak semata-mata untuk keperluan mahasiswa, namun juga dapat menjadi acuan bagi para praktisi yang terlibat dalam penggunaan sistem fluida dalam kegiatan profesinya. Dalam buku teks ini terdapat tidak kurang dari seratus contoh soal yang dibahas penyelesaiannya secara terperinci. KEUNGGULAN BUKU: Disampaikan dengan bahasa yang sederhana tanpa menghilangkan kejelasan maksud. Teori disampaikan dengan cukup ringkas dan dilengkapi dengan ratusan contoh soal yang dibahas penyelesaiannya secara terperinci untuk membantu dan meningkatkan pemahaman pembaca atas materi yang dibahas. Materi yang disajikan tidak semata-mata untuk keperluan mahasiswa, namun juga dapat menjadi acuan bagi para praktisi yang terlibat dalam penggunaan sistem fluida dalam kegiatan profesinya.
Details
  • Jumlah Halaman

    0

    Penerbit

    Erlangga

  • Tanggal Terbit

    20 Jan, 2016

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

Similar Books