Buku Seri Misteri Favorit: Misteri Museum di Batavia - Karya Wurni Diningsih
s
Book 5

Seri Misteri Favorit: Misteri Museum di Batavia

Reviews (0 / 5)

by Wurni Diningsih

About this edition
Dongeng sebelum tidur biasanya menjadi rutinitas bagi sebagian anak. Biasanya dongeng ini sebagai pengantar untuk menemani anak-anak yang akan tidur. Tapi saat ini dongeng bahkan bisa menjadi bacaan harian yang dapat dibaca kapanpun oleh anak-anak. Terutama jika cerita yang disampaikan oleh penulis memiliki karakteristik yang berbeda dan menarik untuk dibaca. Buku Seri Misteri Favorit: Misteri Museum Di Batavia karya Wurni Diningsih dapat menjadi salah satu rekomendasi dongeng yang menarik untuk dibaca oleh anak-anak. Dibalik ceritanya yang menghibur, Wurni memberikan warna sendiri terhadap ceritanya. Dalam buku ini, istilah-istilah permuseuman bahkan teknologi dijelaskan dengan begitu jelas sehingga sehingga anak-anak juga mendapatkan informasi baru. Selain itu penggambaran jalan cerita yang menarik akan membuat anak-anak menjadi penasaran dengan keseluruhan isi cerita. Jadi dengan membaca buku ini, anak-anak sama dengan membaca cerita petualangan sambil menambah pengetahuan tentang Museum? Asyik banget! Yap Selain cerita, seri Misteri Favorit ini juga berisi fakta-fakta unik bergambar yang berkaitan dengan ceritanya. Sinopsis Dunia Leondii seperti berhenti berputar! Papanya, seorang kurator museum, dituduh mencuri sebuah lukisan terkenal. Leondii tak tinggal diam. Bersama Dean, sahabatnya yang gila teknologi, mereka mencari pencuri lukisan yang sebenarnya. Pencarian mereka tidak berjalan mulus, malah Dean mendapat peringatan keras dari Polisi. Leondii juga kena getahnya, tetapi Leondii tak mau menyerah. Dia yakin papanya tak bersalah dan dia akan membuktikannya!
Details
  • Jumlah Halaman

    196

    Penerbit

    Kepustakaan Populer Gramedia

  • Tanggal Terbit

    25 Feb, 2018

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786024247942

Similar Books