Buku Seri Cerita Anak & Anti Mati Gaya Di Rumah : Kado Buat Ibu - Karya Alby Syafie
s
Book 5

Seri Cerita Anak & Anti Mati Gaya Di Rumah : Kado Buat Ibu

Reviews (0 / 5)

by Alby Syafie

About this edition
Membaca telah terbukti dapat meningkatkan kemampuan kognitif anak. Kemampuan kognitif merupakan kemampuan untuk bisa berpikir dan memahami Membaca sejak masih kecil dapat membantu meningkatkan kemampuan berbicara, kemampuan sosial, dan juga kemampuan bahasa. Hal ini dikarenakan membaca sejak kecil membantu menstimulasi bagian otak yang mendorong mereka memahami bahasa dengan lebih baik. Sinopsis : Sejak ada virus Corona, Kia tidak bisa bertemu dengan Ibu seperti dahulu. Ibu Kia, seorang dokter, terpaksa tidak bisa pulang ke rumah karena harus merawat pasien Corona. Sebentar lagi Ibu akan berulang tahun. Kia ingin sekali memberikan kado untuk ibunya. Kalian tahu tidak kado apa yang akan Kia berikan kepada Ibu sebagai hadiah ulang tahunnya? Yuk, baca kisahnya di Seri Cerita Anak & Anti Mati Gaya di Rumah, Kado Buat Ibu. Jangan lewatkan kisah seru lainnya, Layang-Layang Bikinanku Terbang Tinggi dan Bunga Ajaib Vanya. Tentang Penulis Penulis yang berasal dari Pamekasan-Madura ini mulai menyadari kemampuannya menulis sejak usia 12 tahun ketika duduk di bangku kelas enam SD. Sudah banyak karyanya yang menghiasi majalah dan koran nasional. Lebih dari 50 tulisannya telah terbit di beberapa penerbit mayor. Penulis kini tinggal dan menetap di Kota Karawang, Jawa Barat, bersama keluarga kecilnya. Penulis bisa dihubungi di akun Facebook Alby Syafie.
Details
  • Jumlah Halaman

    34

    Penerbit

    Rainbow

  • Tanggal Terbit

    07 Jul, 2023

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786234710298

Similar Books