Buku Sehat Dan Panjang Umur - Karya Yohanes Sunardi
s
Book 5

Sehat Dan Panjang Umur

Reviews (0 / 5)

by Yohanes Sunardi

About this edition
Sinopsis Panjang umur mutlak membutuhkan perubahan gaya hidup sehat untuk memaksimalkan waktu yang ada. Kesehatan jika kita diberi umur yang panjang diharuskan, maksudnya? Kenapa? Karena buat apa kita berumur panjang tapi hanya berbaring saja di tempat tidur dan tidak bisa menikmati dengan tubuh yang sehat. Sekali lagi, apa gunanya kalau kita berumur panjang tetapi kita tidak mampu menikmati karena tidak sehat. Buku ini ditulis untuk Anda semua yang benar-benar bersemangat untuk hidup sehat dan memaksimalkan umur yang Tuhan beri. Umur seseorang memang tidak dapat diprediksi. Akan tetapi, ada cara yang bisa Anda lakukan agar panjang umur dan selalu sehat. Untuk mengetahui apa saja rahasia panjang umur tersebut, simak artikel berikut ini! Panjang umur, sehat, dan bahagia adalah 3 hal yang menjadi impian banyak orang. Walaupun umur tidak dapat diprediksi, mensyukuri nikmat hidup saat ini adalah salah satu cara untuk lebih menghargai hidup dan lebih bahagia. Sedangkan untuk tetap sehat dan panjang umur, ada beberapa hal yang perlu Anda lakukan dan jadikan kebiasaan. Langkah Sederhana agar Panjang Umur Berikut ini adalah cara-cara sederhana yang bisa Anda terapkan untuk memperbesar peluang Anda memiliki umur panjang: 1. Jalani pola makan sehat Banyak penelitian yang menunjukkan bahwa mengkonsumsi makanan sehat dengan gizi seimbang dapat membantu memperpanjang umur dan meningkatkan kualitas hidup. 2. Aktif bergerak Rutin berolahraga dapat menurunkan risiko terjadinya penyakit jantung, stroke, diabetes, kanker, dan depresi. Selain itu, orang yang rutin berolahraga memiliki rata-rata umur yang lebih panjang dibandingkan orang yang tidak rutin berolahraga. 3. Tidur cukup dan berkualitas Salah satu studi menyebutkan bahwa memiliki pola tidur yang teratur, yaitu tidur selama 6-8 jam dan bangun di waktu yang sama setiap harinya, bisa memperpanjang usia dan membantu Anda terhindar dari stres, depresi, dan penyakit jantung. 4. Tidak merokok dan minum minuman beralkohol Sering merokok dan mengonsumsi minuman beralkohol adalah kebiasaan yang kurang sehat. Berbagai riset telah membuktikan kaitan antara kedua kebiasaan tersebut dengan peningkatan risiko berbagai penyakit yang bisa memperpendek angka harapan hidup, seperti penyakit kardiovaskular, gangguan hati, kanker dan kerusakan pankreas. Jumlah Halaman 160 Penerbit Andi Offset Tanggal Terbit 5 Agt 2020 Berat 0.28 kg ISBN 9786237239680 Lebar 15.0 cm Bahasa Indonesia Panjang 21.0cm
Details
  • Jumlah Halaman

    160

    Penerbit

    Andi Offset

  • Tanggal Terbit

    04 Aug, 2020

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786237239680

Similar Books