Buku SD/MI Kelas I Buku Tugas & Ulangan Tematik 2 Kegemaranku Kurikulum 2013 Revisi - Karya Renika Veronika, Putri Febrianti
s
Book 5

SD/MI Kelas I Buku Tugas & Ulangan Tematik 2 Kegemaranku Kurikulum 2013 Revisi

Reviews (0 / 5)

by Renika Veronika ,   Putri Febrianti

About this edition
Belajar merupakan kegiatan yang pastinya sangat menyenangkan. Pengetahuanmu akan bertambah, keterampilanmu akan berkembang, dan sikap baikmu akan terbentuk melalui proses belajar. Melalui sumber belajar Tematik Terpadu yang disusun berdasarkan Kurikulum 2013 Edisi Revisi, kamu akan diajak untuk mengikuti proses pembelajaran tematik terpadu. Tahukah kamu apa pembelajaran tematik terpadu itu? Pembelajaran tematik akan terpadu mengajak kamu untuk belajar melalui tema-tema yang dekat denganmu. Buku Tematik Terpadu untuk SD/MI ini disusun berdasarkan Kurikulum 2013 Edisi Revisi. Kurikulum 2013 telah diberlakukan sebagai kurikulum nasional sejak tahun ajaran 2013/2014. Sebagai kurikulum nasional, Kurikulum 2013 telah memenuhi kedua dimensi kurikulum: yang pertama adalah rencana dan pengaturan mengenai tujuan, isi, dan bahan pelajaran; dan yang kedua adalah cara yang digunakan untuk kegiatan pembelajaran. Materi dalam buku ini dirancang sedemikian rupa sehingga mengarah ke model pembelajaran peserta didik aktif dan pembelajaran kontekstual. Buku Tugas dan Ulangan Tematik SD Kelas 1 Tema 2 Kurikulum 2013 Revisi hadir sebagai pendamping buku teks untuk meningkatkan pemahaman siswa terhadap materi dalam buku. Buku Tematik adalah wujud dari Kurikulum 2013 yang memadukan beberapa mata pelajaran dalam satu buku. Adapun Buku Tugas dan Ulangan Tematik ini dihadirkan sebagai sarana bagi siswa untuk mengukur pemahamannya dalam pembelajaran Tematik melalui latihan mengerjakan berbagai variasi soal. Buku ini mencakup beberapa mata pelajaran dan dipadukan dalam satu tema sehingga untuk tingkat SD ini terdiri atas beberapa tema dalam setiap jenjangnya.
Details

Similar Books