Buku Sangkan Paraning Dumadi (2018) - Karya Bendung Layungkuning
s
Book 5

Sangkan Paraning Dumadi (2018)

Reviews (0 / 5)

by Bendung Layungkuning

About this edition
Sangkan Paraning Dumadi adalah salah satu konsep filosofi kehidupan bagi manusia Jawa. Secara harfiah, ia dapat diterjemahkan sebagai "asal dan tujuan dari ada". Bahwa segala sesuatu yang ada dalam alam semesta ini berasal dan akan kembali pada Pencipta. Kehidupan manusia di dunia merupakan kehidupan yang bersifat sementara (urip mung mampir ngombe), sehingga dalam kehidupan ini harus memiliki kesadaran diri untuk melakukan memayu hayuning bawana untuk melakukan manunggaling kawula gusti menuju sangkan paraning dumadi. Kehidupan spiritual masyarakat Jawa banyak mengajarkan tentang hakekat sebuah kehidupan melalui hubungan Tuhan, manusia dan alam melalui konsep jagad gedhe (makrokosmos) maupun jagad cilik (mikrokosmos), di mana kehidupan ini sebagaimana cakra manggilingan (roda kehidupan yang selalu berputar). Bagi banyak orang, kematian adalah hal yang tabu untuk dibicarakan. Sebagai sebuah misteri yang tak terelakkan, kematian telah menghadirkan ketakutan bagi mereka yang mencintai dunia. Pada kehidupan sehari-hari, konsep sangkan paraning dumadi biasa diterapkan dalam konteks beragama. Bahwa karena manusia berasal dan akan kembali pada Tuhan, maka dalam kehidupannya manusia harus senantiasa ingat akan perintah-Nya. Kini, dalam dunia yang semakin cepat tak dapat ditebak, di mana nilai lokal dihempas budaya global, formalitas agama mewabah membunuh spiritualitas, dan epidemi kebencian menjadi komoditas. Buku ini menarik untuk dijadikan bahan renungan bagi setiap orang. Berisi tentang filosofi kematian dalam sudut pandang masyarakat Jawa. Menjadi pengingat bagi mereka yang terlupa. Bukankah kematian adalah satu-satunya hal yang PASTI akan kita temui dalam kehidupan?
Details
  • Jumlah Halaman

    182

    Penerbit

    Narasi

  • Tanggal Terbit

    18 Apr, 2018

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786025792021

Similar Books