Buku Sama - Karya Inge Shafa
s
Book 5

Sama

Reviews (0 / 5)

by Inge Shafa

About this edition
Buku Sama ini merupakan sebuah buku fiksi remaja yang memiliki genre romantis. Buku ini menceritakan tentang seorang perempuan bernama Dara yang bertemu kembali dengan seseorang dari masa lalunya yaitu Benaya. Namun, sekarang sudah ada Oskar, yang berada di sisi Dara. Buku ini diringkas dengan bahasa yang mudah dipahami dan alur cerita yang ringan dan sederhana sehingga sangat cocok dibaca oleh para remaja. Buku ini juga dapat direkomendasikan bagi Anda yang menyukai genre fiksi romantis. Sinopsis Buku Sosok itu hadir lagi dalam hidup Dara setelah sekian lama. Dan, perasaan Dara juga belum berubah setelah sepuluh tahun lamanya. Benaya dengan segala sifatnya dan jalan pikiran yang tidak bisa Dara tebak. Benaya yang selalu semaunya sendiri. Benaya ingin semuanya siap dan pantas ketika mengajak Dara masuk ke hidupnya. Rencananya tak berjalan mulus: Oskar Samudera, rekan seprofesi Dara, selalu setia mengorbit di sekeliling Dara. Oskar telah lebih dulu menunjukkan keseriusannya sebelum Benaya sempat melakukannya. Keputusan ada di tangan Dara, melanjutkan mimpi masa remajanya dengan Benaya atau mengambil langkah realistis dengan Oskar. Apa yang akan dipilih oleh Dara? Realistis dengan Oskar atau bersama kembali dengan Benaya? Temukan kelanjutan ceritanya di dalam buku ini. Cocok dibaca di waktu senggang karena buku ini memiliki topik yang sangat ringan dan dapat dibaca oleh segala kalangan. Jika Anda mencari buku bacaan ringan, buku ini adalah pilihan yang tepat! Informasi Lain: Judul Buku: Sama Format: Soft Cover Tebal: 272 halaman Tanggal Terbit: 10 Maret 2021 Penerbit: Elex Media Komputindo Berat: 0.18 kg Lebar: 12.5 cm Panjang: 19.5 cm ISBN: 9786230024634
Details
  • Jumlah Halaman

    272

    Penerbit

    Elex Media Komputindo

  • Tanggal Terbit

    09 Mar, 2021

    Penulis
    Inge Shafa
  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786230024634

Similar Books