Buku Sajian Super Sedap - Karya Rochendi, Arif Susanto
s
Book 5

Sajian Super Sedap

Reviews (0 / 5)

by Rochendi ,   Arif Susanto

About this edition
Menyajikan masakan yang sedap dan simple menjadi poin utama ketika memutuskan turun ke dapur. Kesibukan sehari-hari membuat kita kerap mengambil jalan pintas. Delivery order atau jajan di luar? Sesekali boleh saja tapi jika hampir setiap hari seperti itu pengeluaran bisa jadi membengkak. Satu hal yang harus diperhatikan, kita tidak tahu bagaimana proses memasaknya, nah jika memasak sendiri sudah pasti kita menjaga agar prosesnya higienis dan masakannya tidak ditambahkan bahan penyedap atau pengawet yang tidak kita inginkan. Buku ini disusun oleh 2 chef senior untuk menjadi panduan agar memasak jauh lebih mudah. Di dalamnya dilengkapi metode memasak cepat, hanya memakan waktu sekitar 30 menit saja. Dari ratusan resep yang ada, penyusun memilih yang bahannya mudah didapat, praktis cara mengolahnya, dan rasanya dijamin sedap. Ternyata memasak itu mudah dan menyenangkan jika kita tahu tips & triknya. Sinopsis Siapa bilang masak itu ribet dan lama? Jika tahu tips dan triknya, ternyata memasak itu hanya memakan waktu kurang lebih 30 menit saja. Buku ini membuktikannya, sajian super sedap di dalamnya diolah hanya dalam hitungan menit saja. Jangan khawatir masakannya tidak matang sempurna, karena semua bahan bisa disiasati dan dipersiapkan dengan baik. Lebih dari 70 olahan daging, ayam, sayur, ikan, mi, pasta dan nasi dalam buku ini bisa dijadikan pilihan hidangan praktis dan sedap sehari-hari, di kala sibuk sekali pun tanpa takut kehabisan waktu di dapur. Silahkan mencoba! Detail Penulis Rochendi & Arif Susanto Jumlah Halaman 136 Penerbit Kawan Pustaka Tanggal Terbit 9 Nov 2017 Format Soft Cover Berat 0.265 kg ISBN 9789797576530 Lebar 15.5 cm Bahasa Indonesia Panjang 23.5cm
Details
  • Jumlah Halaman

    136

    Penerbit

    Kawan Pustaka

  • Tanggal Terbit

    08 Nov, 2017

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9789797576530

Similar Books