Buku Rumah Mengapung Suku Bugis - Karya Naidah Naing
s
Book 5

Rumah Mengapung Suku Bugis

Reviews (0 / 5)

by Naidah Naing

About this edition
Setiap suku yang ada di Indonesia menawarkan banyak keragaman, termasuk seni bangunan khas. Rumah adat suku Bugis merupakan salah satu bangunan yang memiliki karakteristik khusus dalam pola desain dan filosofinya. Menurut naskah kuno La Galigo, Danau Tempe dulunya merupakan poros dua jalur pelayaran strategis di Sulawesi Selatan yang menghubungkan Selat Makassar dengan Teluk Bone dan Sungai Walanae. Danau ini pernah menjadi pusat perniagaan hasil tambang, hasil pertanian, hasil hutan, hasil laut, dan lain-lain. Hingga tahun 1828, kapal-kapal layar Portugis berlayat di danau ini. Awalmula permukiman mengapung di Danau Tempe adalah nelayan yang membangun rumah singgah selama mereka menjalani mata pencaharian menangkap ikan di danau. Hal ini untuk menghemat waktu dan biaya ketimbang harus bolak-balik ke rumah di daratan. Buku ini merupakan hasil penelitian yang komprehensif terhadap berbagai aspek kehidupan masyarakat nelayan suku Bugis penghuni rumah mengapung di Danau Tempe. Mulai dari kepercayaan dan adatistiadat mereka hingga filosofi dalam membangun rumah dan menata ruangannya tak luput dari kajian. Informasi Buku Judul Buku : Rumah Mengapung Suku Bugis Penerbit : Nuansa Cendekia Penulis : Naidah Naing Tanggal Terbit : 12 Februari 2019 Jumlah Halaman : 312 halaman Format Buku : Soft Cover Berat Buku : 360 gram Dimensi : 15 x 23 cm Teks Bahasa : Bahasa Indonesia ISBN : 9786023504008 SKU : 208012973 Harga : Rp84.150
Details
  • Jumlah Halaman

    312

    Penerbit

    Nuansa Cendekia Yys

  • Tanggal Terbit

    11 Feb, 2019

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786023504008

Similar Books