Buku Riset Kualitatif dalam Perawatan - Karya Ah Yusuf, Rizki Fitryasari Dkk
s
Book 5

Riset Kualitatif dalam Perawatan

Reviews (0 / 5)

by Ah. Yusuf ,   Rizki Fitryasari Dkk

About this edition
Buku Riset Kualitatif dalam Keperawatan ini disajikan untuk memperkaya rujukan peneliti dalam menyusun penelitian kualitatif. Penelitian kualitatif memberikan kontribusi yang sama besarnya dengan kuantitatif. Penelitian kualitatif lebih difokuskan pada mutu atau kualitas data, sementara kuantitatif lebih mengutamakan jumlah atau banyaknya data. Penelitian kuantitatif sering dilakukan untuk pembuktian kebenaran hasil intervensi keperawatan, tetapi penelitian kualitatif masih jarang dikembangkan untuk mengeksplorasi keterkaitan variabel dan mengembangkan model asuhan keperawatan. Buku ini membahas tentang pengantar metode ilmiah, riset kualitatif, jenis, desain, teknik pengumpulan data, pengolahan dan analisis data, serta cara menyusun laporan penelitian kualitatif. Untuk memudahkan di dalam memahami dan mempelajari buku ini, maka di dalam penjelasannya dilengkapi dengan berbagai contoh hasil penelitian kualitatif dalam keperawatan, dengan harapan dapat lebih memperjelas aplikasi dari konsep yang disajikan sebelumnya. Bab 1. Pengantar Riset Kualitatif Bab 2. Riset Kualitatif Bab 3. Desain Penelitian Kualitatif Bab 4. Pengumpulan Data pada Riset Kualitatif Bab 5. Analisis Data Kualitatif Bab 6. Aplikasi Metode Kualitatif dalam Penelitian Keperawatan Buku ini diperuntukan bagi mahasiswa/mahasiswi rupun kesehatan, khususnya Jurusan Keperawatan sebagai panduan riset dengan metode kualitatif. Semoga buku ini dapat bermanfaat! Detail Penulis : Ah. Yusuf, Rizki Fitryasari Dkk ISBN : 9786023182947 Penerbit : Mitra Wacana Media Tahun Terbit : 2018 Jumlah Halaman : 172 halaman Berat : 275 Gram Cover : Soft Cover Dimensi : 17 x 24 Cm Bahasa : Indonesia Kategori : Sains, Perawat dan Perawatan - Penelitian
Details

Similar Books