Buku Revalesha - Karya Exsha Annisa
s
Book 5

Revalesha

Reviews (0 / 5)

by Exsha Annisa

About this edition
Tentang seorang cowok ketua geng motor yang memiliki wajah tampan tapi berhati iblis. Reval Damares Lexham. Dan cewek cantik yang terlihat sangat manis tapi dipenuhi dengan teka-teki. Alesha Jelvina. Reval Damares Lexham murid dari SMA Megatara sekaligus ketua geng Graventaz yang paling ditakuti oleh semua orang yang mengetahui seluk beluk geng dan komunitas satu ini. Geng motor yang terbesar di kota Jakarta yang suka balapan liar dan terkadang melakukan tindakan kekerasan. Sedangkan Alesha Jelvina cewek dengan penuh pesona yang selalu digoda laki-laki entah dari adik kelas, angkatannya, atau bahkan seniornya. Tiga bulan berpacaran dengan Reval, Alesha tak pernah mendapatkan perlakuan layaknya seorang pacar. Reval justru lebih peduli dengan gadis lain. Reval mau menjadi pacar Alesha hanya untuk melindungi cewek yang disukai cowok itu agar terhindar dari para musuhnya. Dipenuhi kekecewaan Alesha pun mengancam bahwa ia akan membeberkan identitas cewek kesayangan Reval pada musuh-musuhnya. Saat itulah Reval sadar bahwa berhubungan dengan Alesha malahan menambah daftar masalahnya, ia penasaran siapa cewek itu sebenarnya. Karena keberanian yang dimiliki Alesha benar-benar luar biasa, entah cewek itu benar-benar berani atau mungkin bodoh. Namun yang menambah rasa penasarannya adalah bagaimana ia sempat memergoki gadis itu bertarung dengan beberapa berandalan Di situlah permusuhan Reval dan Alesha dimulai. Mereka berdua tak segan-segan saling menyakiti dan mengkhianati satu sama lain. "Siapa lo sebenarnya Al?" Tanya Reval penuh intimidasi dengan mengapit leher Alesha dari belakang. "Siapa gua apa urusannya sama lo Reval Damares Lexham?" Tanya balik Alesha dengan wajah angkuh. Informasi lain ISBN : 9786237524434 Lebar : 14.5 cm Berat : 0.355 kg Tanggal terbit : 19 Feb 2022 Penerbit : Araska Publisher Jumlah halaman : 450
Details
  • Jumlah Halaman

    450

    Penerbit

    Alamat Andromeda Publishing

  • Tanggal Terbit

    18 Feb, 2022

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786237524434

Similar Books