Buku Rangkaian Nama Bayi Islami - Karya Itaf Bareeq Mahya
s
Book 5

Rangkaian Nama Bayi Islami

Reviews (0 / 5)

by Itaf Bareeq Mahya

About this edition
"Apalah arti sebuah nama" Ungkapan ini apabila ditinjau dari sisi syariat, tidaklah sepenuhnya benar. Mengapa? Karena agama Islam memandang nama adalah suatu hal yang penting dan terkait dengan beberapa hukum baik di dunia maupun di akhirat. Tidak hanya satu orang yang menyalahgunakan sebuah nama, tapi banyak sekali. Ada yang menyingkat namanya hanya karena alasan agar menjadi anak gaul. Lalu, ada pula yang memiliki nama panggilan yang berbeda dengan nama aslinya karena itu panggilan sayang "katanya". Ada banyak nama yang sengaja nyeleneh, seperti pada kebanyakan media sosialnya contohnya. Terkadang dijadikan sebagai cara untuk hal negatif dan positif. Tapi terkadang, hal tersebut tidak masuk akal dalam pikiran saya jika dijadikan suatu hal negatif. Di Indonesia, hal ini sudah banyak sekali. Kebanyakan kalangan muda memang biasanya karena alasan ingin "mendapatkan pasangan", maka dari itu, menyalahgunakan namanya dalam media sosialnya. Tetapi, tak sedikit juga kalangan dewasa bahkan orang tua dengan berbagai alasannya mengubah namanya bahkan menggantinya pada media sosial. Buku ini berisi rangkaian nama bayi Islami yang berasal dari bahasa Arab yang memiliki makna yang baik dan juga indah. Karena nama yang indah mengandung doa dan harapan dari setiap orang tua. Buku ini juga dilengkapi dengan tips seputar persalinan dan kesehatan bayi. Buku ini penting dibaca untuk calon ibu.
Details
  • Jumlah Halaman

    0

    Penerbit

    Abata

  • Tanggal Terbit

    11 Apr, 2016

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

Similar Books