Buku Raja Obat Alami Wortel Si Orange Kaya Nutrisi - Karya Ketty Husnia Wardany
s
Book 5

Raja Obat Alami Wortel Si Orange Kaya Nutrisi

Reviews (0 / 5)

by Ketty Husnia Wardany

About this edition
Wortel adalah tumbuhan biennial yang menyimpan karbohidrat dalam jumlah besar untuk tumbuhan tersebut berbunga pada tahun kedua. Batang bunga tumbuh setinggi sekitar 1 m, dengan bunga berwarna putih, dan rasa yang manis langu. Bagian yang dapat dimakan dari wortel adalah bagian umbi atau akarnya. Wortel dapat dimakan dengan berbagai cara. Pada wortel mentah hanya 3% β-ririencha yang dilepaskan selama proses pencernaan, proses ini dapat ditingkatkan hingga 39% melalui pulping, memasaknya dan menambahkan minyak sawit. Bisa juga dengan cara dibuat jus wortel dan kandungan vitaminnya hampir sama dengan wortel yang dimakan begitu saja. Wortel bukanlah sayuran biasa. Bukan pula sekedar pelengkap hiasan hidangan. Wortel adalah satu jenis sayuran istimewa yang mengandung banyak manfaat bagi kesehatan tubuh kita. Sedikit demi sedikit, rahasia-rahasia inilah yang akan dikupas buku ini berdasarkan hasil penelitian dari beberapa ahli. Anda akan menemukan tidak hanya manfaat gizi wortel saja, tetapi juga cara terbaik dan tepat untuk mendapatkan nilai gizi dari wortel itu sendiri. Apakah dikunyah mentah, direbus biasa atau dibuat jus bersama jenis sayuran lain dengan warna berbeda. Tidak hanya terbatas untuk menjaga kesehatan mata saja, tetapi juga berkhasiat untuk memperbaiki hati, mencegah penyakit jantung, kanker, diabetes bahkan menjaga kadar kolesterol, serta masih banyak khasiat lainnya untuk kesehatan tubuh. Buku ini mengulas bagaimana cara mengkonsumsi wortel agar mendapatkan khasiat kesehatannya untuk berbagai penyakit. Selain itu, juga membahas bagaimana mengolah wortel sebagai bahan dasar perawatan kecantikan alami sekaligus pembuatan minyak wortel untuk merawat kulit Anda. Selamat mendapatkan manfaat lebih dari wortel. Daftar Isi : Bonus dalam paket : Informasi Lain : Judul : Raja Obat Alami Wortel Si Orange Kaya Nutrisi Penulis : Ketty Husnia Wardany Penerbit : Andi Offset ISBN : 207978610 Terbit : 16 Sep 2019 Halaman : 144 Lebar : 19 cm Berat : 0.559 kg
Details
  • Jumlah Halaman

    0

    Penerbit

    Andi Offset

  • Tanggal Terbit

    15 Sep, 2019

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

Similar Books