Buku Prof. Dr. Ali Wardhana: Pembaharu Kebijakan Moneter dan Fiskal di Indonesia - Karya Marzuki Usman
s
Book 5

Prof. Dr. Ali Wardhana: Pembaharu Kebijakan Moneter dan Fiskal di Indonesia

Reviews (0 / 5)

by Marzuki Usman

About this edition
Sinopsis Prof. Dr. Emil Salim: Dalam rangkaian pidato Menteri Keuangan Ali Wardhana selaku Gubernur Bank Dunia dan Dana Moneter Internasional, terungkap betapa beratnya usaha beliau meloloskan diri dari tekanan perumusan kebijakan negara-negara maju. Dengan lantang Bung Ali Wardhana menggugat tanggung jawab negara-negara maju yang serta merta dalam krisis ekonomi global melepaskan stock pile karet dan timahnya sehingga mempertajam kemerosotan harga komoditi di pasar dunia yang akibatnya memukul negara berkembang pengekspor komoditas tersebut seperti Indonesia. Saran dan gagasan negara maju agar pembangunan negara berkembang dilaksanakan menurut pola growth with equity disambut baik negara berkembang. Tetapi Bung Ali Wardhana mengatakan dalam sidang Dewan Gubernur bagaimana kebutuhan untuk growth saja sudah dipangkas negara-negara maju dengan menurunkan bantuan lunaknya "” walau mereka mendorong investasi ke negara berkembang namun mereka mensyaratkan imbalan investasi yang sebanding dengan hasil di negara maju. Beri negara berkembang kesempatan yang sama adil seperti diperoleh negara maju maka growth with equity dapat dicapai, ucap Bung Ali Wardhana di sidang itu. Buku ini menjelaskan sampai dimana Prof. Ali Wardhana mereformasikan/mentransformasikan kebijakan moneter dan fiskal demi kepentingan bangsa yang sedang membangun untuk menegakkan kedaulatan ekonomi di Tanah Air. Buku ini terbagi ke dalam lima bab utama; bab pertama membahas masalah ekonomi makro, bab kedua tentang forum internasional yang pernah beliau hadiri, bab ketiga membahas tentang pendidikan dan penelitian, bab keempat membahas masalah interaksi antara pegawai dengan pimpinannya, yakni Bapak Prof. Ali Wardhana sendiri, bab kelima tentang keluarga dan sahabat. Buku ini ditulis berdasarkan wawancara dari sejumlah pihak yang menjadi narasumber sebagai testimoni mengenai kisah-kisah dari Prof. Ali Wardhana dalam mereformasi sistem keuangan negara dalam rangka membantu pembangunan ekonomi di Indonesia. Penulis: Marzuki Usman Penerbit: Pengurus Pusat Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) ISBN: 9786021472224 Terbit: 2017 Dimensi: 15 x 23.5 cm Berat: 0.5 kg
Details
  • Jumlah Halaman

    404

    Penerbit

    Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia

  • Tanggal Terbit

    18 Dec, 2017

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786021472224

Similar Books