Buku Pramugari Guidebook - Karya I Ketut Ari Guna Santiyasa
s
Book 5

Pramugari Guidebook

Reviews (0 / 5)

by I Ketut Ari Guna Santiyasa

About this edition
Bekerja sambil berkeliling Tanah Air, atau bahkan berkeliling dunia mungkin menjadi impian beberapa insan muda di Indonesia. Salah satu industri yang memungkinkan mewujudkan impian itu adalah industri penerbangan. Dengan menjadi pilot, pramugari atau cabin crew, kamu bisa mewujudkan mimpi bekerja sambil berkeliling dunia-mu itu. Nah, buku ini akan membantu kamu mengerti tentang salah satu profesi itu, yaitu pramugari. Belum banyak orang yang mengetahui bagaimana sebenarnya pekerjaan pramugari itu, mungkin sekolah pramugari bisa ditempuh dalam jangka waktu berbulan-bulan, namun, apabila kamu mempelajari dengan giat dan niat yang kuat, kamu dapat mempersiapkan diri menuju pendaftaran pramugari dengan waktu yang sebentar. Walaupun begitu, kamu pasti membutuhkan petunjuk untuk intensif belajar mengenai industri penerbangan dan pramugari. Buku "Pramugari Guidebook" ini ditulis untuk mengungkap sebuah rahasia tentang dunia pramugari. Kamu akan mengetahui seluk beluk mengenai pekerjaannya, tugasnya, tanggung jawabnya, kesenangan dan tantangannya, serta bagaimana cara menggapai cita-cita untuk menjadi seorang pramugari. Untuk kamu yang benar-benar ingin belajar secara intensif untuk menjadi pramugari, buku ini merupakan buku yang harus kamu miliki karena buku ini mengulas dan memaparkan secara lengkap mengenai 10 tahapan tes dalam sistem perekrutan untuk menjadi seorang pramugari, hingga persiapan dalam menghadapi penerbangan pertama. Ayo, segera dapatkan buku ini di Gramedia dan bersiap untuk mengejar impianmu menjadi pramugari!
Details
  • Jumlah Halaman

    258

    Penerbit

    Elex Media Komputindo

  • Tanggal Terbit

    01 Jan, 2019

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    SCOOPG169626

Similar Books