Buku Politik Indonesia 2010-2015 Dalam Kartun Opini - Karya Muh Mice Misrad
s
Book 5

Politik Indonesia 2010-2015 Dalam Kartun Opini

Reviews (0 / 5)

by Muh.Mice Misrad

About this edition
Buku ini berisi karikatur atau dalam konteks Indonesia disebut dengan political cartoon atau juga editorial cartoon. Kartun adalah bahasa universal yang bisa membawa pesan dan mengedukasi pengamat, tentu dengan racikan bumbu kreativitas dan humor dari kreatornya. Merupakan wahana kritik yang dituangkan ke dalam bentuk karikatur tentang politik Indonesia tahun 2010-2015. Melalui buku ini, pembaca yang tidak terlarang menjadikan dirinya berguna, bukan sekedar berpeluang mengikuti dan memperhatikan secara kronologis, sebagai pembaca sejarah, tetapi juga memikirkan bagaimana saling-silang kuasa sosial, politik, hukum dan ekonomi, yang dituang dalam wacana verbal dan visual. Dimana dengan menggunakan karikatur yang adalah gambar atau penggambaran suatu objek konkret dengan cara melebih-lebihkan ciri khas objek tersebut. Kata karikatur berasal dari kata Italia caricare yang berarti memberi muatan atau melebih-lebihkan. Karikatur menggambarkan subjek yang dikenal dan umumnya sampe .dimaksudkan untuk menimbulkan kelucuan bagi pihak yang mengenal subjek tersebut. Buku ini akan jadi referensi untuk mengetahui apa saja yang telah terjadi dengan politik Indonesia (termasuk sosial, hukum dan budaya). Pembaca juga akan mengetahui kasus apa saja yang pernah terjadi (kebanyakan kasus belum selesai hingga sekarang), juga menjadi pengingat apa saja yang pernah dinyatakan oleh pejabat, politikus,pengamat, polisi, tentara, dsb. Merupakan gabungan antara "komik Politik Santun dalam Kartun Edisi 1 dan 2, tentu semuanya dalam bentuk kartun. Singkat kata, buku komik ini akan membuat kita tidak menjadi "bangsa pelupa". Semoga dengan adanya karya ini dapat menggerakkan masyarakat dan membawa pemikiran baru untuk perubahan yang lebih baik.
Details
  • Jumlah Halaman

    0

    Penerbit

    Octopus Garden

  • Tanggal Terbit

    18 Sep, 2016

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

Similar Books