Buku Politik Hukum Navigasi Penerbangan - Karya Endang Puji Lestari
s
Book 5

Politik Hukum Navigasi Penerbangan

Reviews (0 / 5)

by Endang Puji Lestari

About this edition
Persoalan kedaulatan negara di dalam konteks penyelenggaraan navigasi penerbangan hingga kini masih menjadi sebuah polemik. Isu yang paling mengemuka adalah kerja sama di antara Indonesia dan Singapura yang dikenal dengan Flight Information Region (FIR), yaitu Singapura menyelenggarakan pelayanan navigasi udara di atas Kepulauan Natuna, salah satu pulau yang notabene merupakan wilayah dari kedaulatan Negara Republik Indonesia. Akan tetapi, secara yuridis persoalan kedaulatan atas ruang udara ternyata ada di sana sini baik di dalam struktur, substansi, maupun kulturnya. Pada tatanan substansi, masih banyak kelemahan di dalam konstitusi dan peraturan perundang-undangan di bawahnya yang belum mengakomodasi kedaulatan negara atas ruang wilayah udara dan penyelenggaraan navigasi penerbangan. Persoalan penyelenggaraan navigasi penerbangan menjadi urgen mengingat ia merupakan hal yang mengandung banyak dimensi, baik itu dimensi ekonomi, politik, hukum, sosial, dan budaya. Buku yang dikarang oleh penulis bernama Endang Puji Lestari dan memiliki judul Politik Hukum Navigasi Penerbangan ini mengkaji secara detail mengenai politik hukum penyelenggaraan navigasi penerbangan yang selama ini masih mengandung banyak kekurangan itu, Buku ini patut untuk dibaca oleh para peneliti yang meneliti hukum udara dan pengambil kebijakan. Untuk itulah, segera miliki buku Politik Hukum Navigasi Penerbangan ini sekarang juga untuk mengetahui politik hukum penyelenggaraan navigasi penerbangan tersebut. Anda bisa mendapatkan buku ini di toko buku terdekat. Jangan sampai kehabisan ya!
Details
  • Jumlah Halaman

    0

    Penerbit

    Setara Press

  • Tanggal Terbit

    31 Dec, 2016

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

Similar Books