Buku Pinter Ngomong Bahasa Korea - Karya Zahrani Balqis
s
Book 5

Pinter Ngomong Bahasa Korea

Reviews (0 / 5)

by Zahrani Balqis

About this edition
Annyeonghaseo yorobun! Dalam dua dekade terakhir budaya Korea berkembang sangat pesat dan meluas secara global termasuk di Indonesia. Perkembangan kebudayaan Korea ini pun akhirnya menghasilkan suatu fenomena "Korean Wave" atau Hallyu. Keberadaannya cenderung diterima publik dari berbagai kalangan terutama pada generasi milenial. Fenomena ini diawali dengan dunia hiburan seperti musik, drama, dan variety shows yang menyajikan budaya-budaya Korea. Musim Kimchi, Ginseng, Wisata Sejarah Korea di Gyeongbokgung Palace, Istana Changdeok, Jeju Island, ketenaran k-pop dan drama korea yang mendunia, dan masih banyak lagi hal yang sangat menarik yang tidak dapat dipisahkan dari negeri Ginseng. Seiring berjalannya waktu, budaya Korea banyak diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari para pecinta budaya Korea, mulai dari fashion, make up, Korean skincare, makanan, gaya bicara, hingga bahasa. Untuk mendekatkan diri dengan budaya Korea salah satunya dengan mempelajari bahasanya. Buku ini akan membantu Anda untuk belajar dan menguasai bahasa Korea secara praktis dan super mudah. Buku ini dilengkapi dengan: Tata bahasa, Ejaan atau pelafalan, Contoh percakapan sehari-hari, Kosakata dan kata-kata idiomatik, Istilah-istilah modern dan kekinian, Daftar tempat-tempat wisata, Etika makan Korea, Dan masih banyak lagi yang lainnya. Selamat belajar dan Joeun haru bonaeseyo... Detail Penulis : Zahrani Balqis ISBN : 9786020862156 Penerbit : Istana Media Tahun Terbit : 2018 Jumlah Halaman : 179 halaman Berat : 190 Gram Jenis Cover : Soft Cover Dimensi : 13 x 19 Cm Kategori : Korea Bahasa : Bahasa Indonesia
Details
  • Jumlah Halaman

    179

    Penerbit

    Istana Media

  • Tanggal Terbit

    05 Jan, 2018

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786020862156

Similar Books