Buku Perundang-Undangan Pidana Tersendiri - Karya Andi Hamzah & Rm Surachman
s
Book 5

Perundang-Undangan Pidana Tersendiri

Reviews (0 / 5)

by Andi Hamzah & Rm Surachman

About this edition
Hukum pidana adalah salah satu jenis hukum yang ada di Indonesia. Hukum pidana adalah hukum yang mengatur mengenai perintah dan juga larangan masyarakat dalam aktivitasnya sebagai warga negara yang dibuat oleh lembaga negara yang berwenang dan mempunyai sanksi kuat untuk siapa saja yang melanggarnya. Hukum pidana adalah bagian dari keseluruhan hukum yang berlaku di suatu negara yang mengadakan dasar-dasar dan mengatur ketentuan tentang perbuatan yang tidak boleh dilakukan, dilarang yang disertai ancaman pidana bagi barangsiapa yang melakukan. Buku berjudul Perundang-Undangan Pidana Tersendiri yang ditulis dan disusun oleh Prof. Dr. (jur). Andi Hamzah ini memuat delik-delik di dalam perundang-undangan pidana tersendiri. Dalam setiap deliknya, terdapat uraian mengenai penafsiran dan rumusan deliknya. Hal ini yang membedakan buku ini dengan buku perundang-undangan pada umumnya yang biasanya hanya bersifat himpunan undang-undang saja. Delik-delik yang dibahas dalam buku ini antara lain delik senjata api dan bahan peledak, delik ekonomi, delik penyalahgunaan dan/atau penodaan agama, delik suap, delik berkaitan dengan pelanggaran berat HAM, delik korupsi, delik terorisme, delik terorisme, delik yang berkaitan dengan kekerasan rumah tangga, delik yang berkaitan dengan perdagangan orang, delik pornografi, delik yang berkaitan dengan keimigrasian, dan delik pencucian uang. Buku ini bisa menjadi referensi bagi mahasiswa Fakultas Hukum, para penegak hukum, dan yuris. Informasi Lain ISBN : 9786232310223 Lebar : 13,5 cm Berat : 0,45 kg Tahun terbit : 2019 Penerbit : Grafindo Persada Jumlah Halaman : 492
Details
  • Jumlah Halaman

    492

    Penerbit

    Grafindo Persada

  • Tanggal Terbit

    17 Oct, 2019

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786232310223

Similar Books