Buku Perencanaan Pembangunan Daerah: Terori dan Aplikasi - Karya Mudrajad Kuncoro
s
Book 5

Perencanaan Pembangunan Daerah: Terori dan Aplikasi

Reviews (0 / 5)

by Mudrajad Kuncoro

About this edition
Banyak pejabat daerah hanya memiliki dokumen perencanaan daerah, tetapi tidak peduli substansi perencanaan visi daerah mau dibawa ke mana, dan apa masalah mendasar yang dihadapi oleh daerah. Perencanaan Pembangunan Daerah membutuhkan identifikasi dan pemahaman: sistem perencanaan pembangunan nasional/daerah; jenis perencanaan; sumber daya yang dimiliki; masalah mendasar yang dihadapi; komoditi/ jasa/sektor unggulan, arah, dan tujuan yang ingin dicapai; indikator kinerja utama; pembiayaan pembangunan; integrasi dimensi sektoral dan wilayah; serta formulasi visi-misi-strategi. Melalui Buku Perencanaan Pembangunan Daerah: Teori dan Aplikasi yang diterbitkan Gramedia Pustaka Utama pada 15 Oktober 2018 ini, Mudrajad Kuncoro berusaha menyoroti hal-hal terkait perencanaan pembangunan daerah. Fokus buku setebal 500 halaman ini adalah bagaimana memanfaatkan teori dan konsep perencanaan untuk membangun ekonomi lokal, kota, dan kawasan. Pujian Untuk Buku Ini: "Buku teks yang diramu dengan konteks empiris kasuistik ini dimaksud untuk mengisi minimnya buku tentang Perencanaan Daerah yang yang secara komprehensif-simultan memuat empat aspek (politik, hukum, administrasi, dan fiskal) dengan contoh-contoh aplikasi "˜best practices' di daerah yang diteliti. Meski cukup tebal, buku ini enak dan perlu dibaca, terutama oleh para birokrat, karena dapat menjadi rujukan praktis dalam perencanaan daerah yang berorientasi pada proses, mulai dari mengidentifikasi dokumen, merumuskan visi-misi, menetapkan kebijakan, memilih strategi, dan mengimplementasikan program untuk membangun ekonomi lokal berbasis potensi unggulannya." "” Sri Sultan Hamengku Buwono X (Gubernur Provinsi DIY
Details
  • Jumlah Halaman

    504

    Penerbit

    Gramedia Pustaka Utama

  • Tanggal Terbit

    14 Oct, 2018

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    SCOOPG165127

Similar Books