Buku Pengembangan Strategi & Model Pembelajaran: Inovatif, Kreatif, dan Prestatif dalam Memahami Peserta Didik - Karya Doni Juni Priansa
s
Book 5

Pengembangan Strategi & Model Pembelajaran: Inovatif, Kreatif, dan Prestatif dalam Memahami Peserta Didik

Reviews (0 / 5)

by Doni Juni Priansa

About this edition
Menyajikan suasana belajar dan pembelajaran yang bermakna bagi peserta didik bukanlah perkara yang mudah. Hal ini disebabkan peserta didik memiliki berbagai macam pribadi yang unik, yang antara yang satu dan lainnya memiliki perbedaan, baik dalam aspek kognitif, afektif maupun psikomotor-nya. Oleh sebab itu, guru harus memiliki inisiatif, pengetahuan, dan kompetensi yang memadai yang didukung oleh sumber daya konsep dan pengetahuan yang memadai pula dalam rangka mengimplementasikan strategi belajar dan pembelajaran yang efektif. Buku Pengembangan Strategi dan Model Pembelajaran ini hadir untuk memenuhi kebutuhan dan maksud tersebut, agar tujuan pembelajaran yang telah ditentukan oleh guru mampu dicapai seperti apa yang telah direncanakan, memiliki kemampuan yang variatif dalam mengimplementasikan strategi belajar dan pembelajaran yang disesuaikan dengan kepentingan pembelajaran dan kebutuhan peserta didik, serta mampu meningkatkan kualitas proses pembelajaran dan hasil pembelajaran yang ditujukan bagi peningkatan kualitas pendidikan secara keseluruhan. Dalam pembahasannya, buku ini terdiri dari 18 bab, yaitu bab 1 memahami peserta didik; bab 2 belajar; bab 3 strategi belajar dan pembelajaran; bab 4 motivasi peserta didik; bab 5 media pembelajaran; bab 6 komunikasi dalam pembelajaran; bab 7 model pembelajaran; bab 8 model pembelajaran berbasis proyek; bab 9 model pembelajaran pemecahan masalah; bab 10 model pembelajaran sosiodrama; bab 11 model pembelajaran penemuan; bab 12 model pembelajaran kontekstual; bab 13 model pembelajaran kooperatif; bab 14 model pembelajaran kooperatif tipe TGT; bab 15 model pembelajaran kooperatif tipe STAD; bab 16 model pembelajaran kooperatif tipe NHT; bab 17 model pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw dan terakhir pembahasan pada bab 18 yang membahas tentang model pembelajaran kooperatif tipe TAI.
Details
  • Jumlah Halaman

    0

    Penerbit

    Pustaka Setia

  • Tanggal Terbit

    27 Apr, 2017

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

Similar Books