Buku Pengantar Ilmu Hukum - Karya Zaeni Asyhadie, Arief Rahman
s
Book 5

Pengantar Ilmu Hukum

Reviews (0 / 5)

by Zaeni Asyhadie ,   Arief Rahman

About this edition
Ada adagium yang mengatakan "di mana ada masyarakat, di situ pasti ada hukum." hukum apa? Hukum dalam pengertian yang umum, hukum hidup dan berkembang dalam masyarakat, seperti kebiasaan, hukum adat, hukum agama, termasuk pula hukum yang dibuat oleh penguasa. Oleh karena itu, setidak-tidaknya masyarakat harus mengenal hukum, harus tau apa, bagaimana, di mana, dan mengapa hukum sesuai dengan caturologi pertanyaan ilmiah. Jadi paling sedikit harus mempelajari dasar-dasar Ilmu Hukum. Untuk itulah maka buku ini ditulis dengan berpedoman kepada caturologi pertanyaan ilmiah di atas dengan simpel agar mudah dipahami oleh para mahasiswa dan pihak-pihak lain yang berkepentingan dengan hukum Buku ini dirangkum menjadi 8 (delapan) bab. Bab 1 mengenai Mengenal Hukum, Bab 2 mengenai Klasifikasi Hukum, Bab 3 mengenai Pengertian-pengertian Dasar dalam Hukum, Bab 4 mengenai Sumber Hukum, Bab 5 mengenai tujuan dan Fungsi Hukum, Bab 6 mengenai Asas-asas dan Sistem Hukum, Bab 7 mengenai Penemuan dan Penegakan Hukum, dan Bab 8 mengenai Kekuasaan Kehakiman, yang kesemuanya disesuaikan dengan silabi yang ada di Fakultas Hukum Universitas Mataram. Detail Buku Judul: Pengantar Ilmu Hukum Penulis: H. Zaeni Asyhadie, S.H & Arief Rahman Jumlah Halaman: 260 hlm Tahun Terbit: 4 Januari 2013 Penerbit: Rajagrafindo Persada ISBN: 9789797695392 Bahasa: Indonesia Berat Buku: 0,310 kg Dimensi Buku: 13 x 20 cm
Details

Similar Books