Buku Penelitian Tindakan Kelas Teori & Praktek - Karya Miftahul Huda
s
Book 5

Penelitian Tindakan Kelas Teori & Praktek

Reviews (0 / 5)

by Miftahul Huda

About this edition
Pada awalnya penelitian tindakan menjadi salah satu model penelitian yang dilakukan pada bidang pekerjaan tertentu dimana peneliti melakukan pekerjaannya, baik di bidang pendidikan, kesehatan maupun pengelolaan sumber daya manusia. Salah satu contoh pekerjaan utama dalam bidang pendidikan adalah mengajar di kelas, menangani bimbingan dan konseling, dan mengelola sekolah. Dengan demikian yang menjadi subjek penelitian adalah situasi di kelas, individu siswa atau di sekolah. Para guru atau kepala sekolah dapat melakukan kegiatan penelitiannya tanpa harus pergi ke tempat lain seperti para peneliti konvensional pada umumnya. Secara lebih luas penelitian tindakan diartikan sebagai penelitian yang berorientasi pada penerapan tindakan dengan tujuan peningkatan mutu atau pemecahan masalah pada sekelompok subjek yang diteliti dan mengamati tingkat keberhasilan atau akibat tindakannya, untuk kemudian diberikan tindakan lanjutan yang bersifat penyempurnaan tindakan atau penyesuaian dengan kondisi dan situasi sehingga diperoleh hasil yang lebih baik. Dengan semakin mantapnya psikologi kognitif yang mengedepankan aspek konstruktivisme, para guru tidak lagi dianggap sekedar sebagai penerima pembaharuan yang diturunkan dari atas, tetapi guru bertanggung jawab dan berperan aktif untuk mengembangkan pengetahuan dan keterampilannya sendiri melalui penelitian tindakan kelas dalam proses pembelajaran yang dikelolanya. Buku ini tidak hanya membahas tentang teori-teori penelitian tindakan kelas, namun juga menguraikan secara praktis tahapan-tahapan dalam melakukan penelitian tindakan kelas. Oleh karena itu buku ini membahas secara mendalam sekaligus contoh format penulisan PTK. Semoga buku ini berkenan sebagai pengganti dalam memahami dan mempraktikkan penelitian tindakan kelas dengan baik dan benar. Detail Produk Penulis: Miftahul Huda Penerbit: Pustaka Pelajar ISBN: 9786022295037 Terbit: 4 November 2015 Halaman: 506 Halaman Lebar: 14 cm Berat: 0.6000 kg
Details
  • Jumlah Halaman

    0

    Penerbit

    Pustaka Pelajar

  • Tanggal Terbit

    03 Nov, 2015

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

Similar Books