Buku Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan Untuk SMP/MTs Kelas 7 - Karya Khairul Hadziq
s
Book 5

Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan Untuk SMP/MTs Kelas 7

Reviews (0 / 5)

by Khairul Hadziq

About this edition
Buku Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan Berbasis Profil Pelajar Pancasila untuk SMP/MTs Kelas 7 ini disusun dengan menggunakan Kurikulum Merdeka yang mengusung semangat merdeka belajar. Adapun kebijakan pengembangan kurikulum ini tertuang dalam Keputusan Kepala Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nomor 033/H/KR/2022 tentang Capaian Pembelajaran pada Pendidikan Anak Usia Dini, Jenjang Pendidikan Dasar, dan Jenjang Pendidikan Menengah pada Kurikulum Merdeka. Untuk mendukung pelaksanaan kurikulum tersebut, diperlukan penyediaan buku teks pelajaran yang sesuai dengan kebutuhan. Buku teks pelajaran ini merupakan salah satu bahan pembelajaran bagi siswa dan guru. Buku ini berisi pembelajaran yang dapat mendukung tujuan pembelajaran PJOK yaitu meningkatkan kesadaran siswa tentang pentingnya aktivitas jasmani untuk meningkatkan kualitas hidup secara menyeluruh. Selain itu, siswa juga diarahkan untuk memelihara kebugaran jasmani, mengembangkan pola gerak, mengembangkan keterampilan gerak, serta mengembangkan karakter dan internalisasi nilai-nilai melalui pembelajaran yang disajikan pada buku ini. Penyajian materi dalam buku ini mengakomodasi kebutuhan pembelajaran saat ini. Sajian materi dilengkapi dengan gambar, ilustrasi, hingga pranala video berbentuk kode QR (QR Code). Perpaduan tersebut akan menjadikan pembelajaran lebih bervariasi, atraktif, dan interaktif sehingga mempermudah siswa untuk memahami materi yang tersaji. Informasi Tambahan Judul : Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan Untuk SMP/MTs Kelas 7 Penulis : Khairul Hadziq Penerbit : Yrama Widya Tahun Terbit : 2022 ISBN : 978-623-205-737-1 Halaman : 192
Details
  • Jumlah Halaman

    192

    Penerbit

    Yrama Widya

  • Tanggal Terbit

    11 Jan, 2023

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786232057371

Similar Books