Buku Pendidikan Agama Islam Dan Budi Pekerti SMA Kelas 11 - Karya Nurlailah, Farhan
s
Book 5

Pendidikan Agama Islam Dan Budi Pekerti SMA Kelas 11

Reviews (0 / 5)

by Nurlailah ,   Farhan

About this edition
Buku Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti untuk Siswa SMA Kelas 11 yang disusun berdasarkan Kurikulum Merdeka ini, sejalan dengan upaya pemerintah dalam membentuk generasi penerus bangsa yang berkualitas dan berkarakter. Di dalam buku ini, selain memuat materi yang lengkap sesuai kurikulum yang berlaku, disisipi pula berbagai nilai yang dapat membentuk budi pekerti mulia untuk diterapkan dalam kehidupan siswa sehari-hari dengan menekankan pada keseimbangan iptek dan imtak. Berdasarkan penelaahan dari kurikulum, Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti tidak hanya memuat materi secara umum yang meliputi sikap, pengetahuan, dan keterampilan. Namun, secara khusus memuat pula berbagai elemen. Al-Qur'an Hadis sebagai sumber hukum Islam, Aqidah yang berkaitan dengan prinsip keyakinan atau kepercayaan yang tercakup dalam rukun iman, Akhlak yang merupakan aplikasi dari ilmu dan keimanan, Fikih yang membahas tata cara beribadah sesuai syariat, dan Sejarah Peradaban Islam (SPI) yang menceritakan sejarah Islam. Hal tersebut menunjukkan bahwa Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti merupakan ilmu yang sangat signifikan untuk dipelajari dalam membentuk kepribadian anak bangsa dengan berupaya menjadikan Rasulullah Saw. sebagai uswatun hasanah. Adapun untuk mencapai tujuan dan memenuhi capaian pembelajaran tersebut, buku ini disusun dalam 10 bab. Bab 1 dengan judul Berpikir Kritis dan Semangat Mencintai Iptek. Bab 2 berjudul Perilaku yang Menunjukkan Keimanan. Bab 3 berjudul Menghindari Perkelahian Antarpelajar, Minuman Keras, dan Narkoba. Bab 4 dengan judul Menyebarkan Ajaran Islam Melalui Dakwah, Khutbah, dan Tabligh. Bab 5 berjudul Keteladanan para Ulama Indonesia. Bab 6 yang berjudul Mempererat Kerukunan dengan Toleransi. Bab 7 yang berjudul Berakhlak Mulia Cermin Keimanan. Bab 8 berjudul Etika Menggunakan Media Sosial. Bab 9 berjudul Ketentuan Pernikahan dalam Islam. Bab 10 berjudul Peradaban Islam pada Masa Modern.
Details
  • Jumlah Halaman

    244

    Penerbit

    Yrama Widya

  • Tanggal Terbit

    16 Apr, 2023

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786232057623

Similar Books