Buku Pecundang Edisi Terbaru - Karya Maxim Gorky
s
Book 5

Pecundang Edisi Terbaru

Reviews (0 / 5)

by Maxim Gorky

About this edition
Maxim Gorky (1868-1936) adalah pengarang Rusia yang dikenal sebagai Bapak Realisme Sosialis. Nama aslinya adalah Aleksey Maximovich Peshkov. Adapun Gorky, nama samarannya, berarti "˜pahit'. Dalam kurun waktu 1906 hingga Perang Dunia I, Gorky hidup di luar negeri. Gorky menjadi anak yatim pada usia sembilan tahun, dan dibesarkan oleh neneknya, seorang pencerita yang luar biasa. Kematian neneknya sangat berpengaruh padanya, dan setelah berusaha bunuh diri pada Desember 1887, ia berjalan kaki melintasi Kekaisaran Rusia selama lima tahun, berganti-ganti pekerjaan, dan mengumpulkan berbagai kesan yang belakangan dipergunakannya dalam tulisan-tulisannya. Buku berjudul "Pecundang" yang ditulis oleh Maxim Gorky. Ini adalah sebuah buku yang mendapatkan ulasan dari Washington Post Book World sebagai novel yang berkisah tentang kekuasaan, pribadi yang risau dan kejujuran yang langka. Sedikit pengarang Rusia yang menikmati kepopuleran besar dalam kehidupannya sebagaimana Maxim Gorky, dan sedikit novel yang menyodorkan kisah murung dan mendalam dari prahara besar revolusi Rusia. Pecundang ditulis pada tahun 1907 setelah pemberontakan bersenjata pada Minggu Berdarah yang menengarai Revolusi Bolshevik sepuluh tahun kemudian. Novel ini menggambarkan kaum belia, yang miskin akan insting politik, terpaksa bergabung dalam rezim Czar untuk memata-matai sahabat-sahabatnya, dan tanpa disadari tercekik oleh tatanan sosial baru. Inilah novel tentang konflik kesetiaan, histeria massa, pertumpahan darah yang harus dimasukkan dalam senarai fiksi politik abad kedua puluh.
Details
  • Jumlah Halaman

    0

    Penerbit

    Narasi

  • Tanggal Terbit

    29 Jan, 2018

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

Similar Books