Buku Panduan Terlengkap Ibadah Muslim Sehari-hari - Karya Kh Muhammad Habibillah
s
Book 5

Panduan Terlengkap Ibadah Muslim Sehari-hari

Reviews (0 / 5)

by Kh Muhammad Habibillah

About this edition
Tata cara melaksanakan ibadah tentunya sudah diatur melalui Al-Qur'an ataupun hadits. Semua peraturan yang terdapat pada dalil Al-Qur'an dan Hadist bersifat mutlak dan tidak dapat diubah-ubah. Artinya, kita tidak bisa melaksanakan ibadah semau kita sendiri tanpa mengikuti aturan yang sudah ditetapkan. Untuk itu, buku ini akan menyajikan segala jenis ibadah sehari-hari yang wajib dan sunnah untuk dikerjakan oleh seorang Muslim dan Muslimah. Yakni mulai dari thaharah, wudhu, shalat, puasa, zakat, haji, dan lainnya. Masing-masing ibadah tersebut dibahas secara rinci mulai dari syarat hingga tata cara. Hal ini bertujuan untuk memberi tata cara yang tepat dalam beribadah untuk meraih ridha Allah SWT. buku ini akan menuntun anda dengan bahasa yang mudah dipahami. Isi buku Panduan Terlengkap Ibadah Muslim Sehari-hari yang disusun oleh K.H. Muhammad Habibillah ini juga dilengkapi dengan berbagai informasi terkait pelaksanaan ibadah anda, seperti pengertian, hukum-hukum yang diperbolehkan dan yang tidak diperbolehkan dalam melakukan ibadah, doa dan dzikir pilihan, serta surat-surat pendek yang ada dalam Al-Qur'an. Semoga buku ini dapat menjadi panduan praktis ibadah bagi setiap Muslim dan Muslimah sehingga setiap ibadah yang dikerjakan sesuai tuntunan Rasulullah SAW. dan mendapat ridha Allah SWT. Selamat membaca! Buku ini dapat dibeli di Gramedia Store online maupun offline terdekat di kota anda.
Details
  • Jumlah Halaman

    464

    Penerbit

    LAKSANA

  • Tanggal Terbit

    02 Dec, 2018

  • Bahasa

    Indonesia

    ISBN

    9786024074319

Similar Books